MENU TUTUP

Komunikasi Sosial Dengan Keluarga Besar TNI di Wilayah Kodim 0320/Dumai

Selasa, 19 Maret 2019 | 16:58:00 WIB
Komunikasi Sosial Dengan Keluarga Besar TNI di Wilayah Kodim 0320/Dumai

DUMAI (MR) - Sabtu (19/3/2019), Kodim 0320/Dumai Menggelar Komunikasi Sosial dengan keluarga besar TNI di wilayah Kodim 0320/Dumai Tahun 2019 yang bertempat di aula Sudirman Kodim 0320/Dumai Jalan Sutan Syarif Kasim Kelurahan Teluk Binjai Kecamatan Dumai Kota Dumai.

Turut hadir pada Kegiatan ini, Ketua LVRI dan Anggota LVRI Dumai, Ketua dan anggota PPAD Dumai, Ketua dan anggota FKPPI Kota Dumai, Dharma Pertiwi, Persit Kodim, Jalasenastri Lanal, IKKT Satradar, Persit Rudal 004, Persit Ki A Yonif 132, Persit Subdenpom dan Warakawuri

Kegiatan ini pun diawali dengan Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan Mendengarkan kata sambutan Dandim 0320/Dumai yang diwakili oleh Kasdim 0320/Dumai yang berisi tentang tujuan kegiatan yang diselenggarakan ini untuk membangun silaturahmu dengan seluruh keluarga besar TNI yang juga untuk meningkatkan rasa cinta tanah air.

"Komunikasi Sosial dengan keluarga besar TNI yang dilaksanakan setiap tahun pada triwulan satu tahun 2019 yaitu bertujuan untuk membangun silaturahmi dengan keluarga besar TNI yaitu guna meningkatkan rasa cinta tanah air dan menambah wawasan kebangsaan dan kesadaran bangsa dan negara dalam rangka membantu kesulitan rakyat serta menjaga mempertahankan kedaulatan NKRI Kemudian saya ucapkan banyak terima kasih kepada peserta yang hadir, dengan adanya pelaksanaan ini di Kodim 0320/Dumai semoga dapat mempererat silaturahmi dengan keluarga besar TNI khususnya di wilayah Dumai," Katanya.

Kemudian kegiatan ini pun dilanjutkan dengan Penyampaian materi Wawasan Kebangsaan Oleh Pasiter Kodim 0320/Dumai.

Di akhir kegiatan turut serta dilakukan Pemberian bingkisan sembako kepada LVRI dan Warakawuri. (red/Rls)


 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

2

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

3

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

4

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

5

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78