MENU TUTUP

KPU Batam Tunda Pleno

Ahad, 12 Mei 2019 | 15:54:10 WIB
KPU Batam Tunda Pleno
BATAM (MR) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam kembali menunda pelaksanaan rekapitulasi, Minggu (12/5) hingga pukul 16.30 WIB. Hal ini karena Kecamatan Sagulung belum juga menyelesaikan pleno tingkat kota Batam.
 
“Seharusnya siang ini sudah bisa digelar, tapi mereka belum pleno jadi sidang ini kami skor kembali,” kata Ketua KPU Batam, Syahrul Huda.
 
Ia menargetkan proses rekapitulasi harus selesai saat ini. Sebab jika Sagulung tidak selesai akan menjadi masalah di penetapan hasil tingkat KPU Provinsi Kepri. 
 
“Harus selesai. Kalau bisa pukul 19.00 WIB kami sudah bergerak ke Tanjungpinang untuk pleno tingkat provinsi,” ujarnya
 
Ia juga meminta pengertian dari saksi yang hadir. Sebab penundaan sudah yang kedua kali dilakukan sepanjang hari ini. Namun hal ini tidak disengaja karena memang keadaan yang tidak memungkinkan untuk melanjutkan rekapitulasi.
 
“Mudah-mudahan PPK Sagulung selesai sore nanti. Jadi kami bisa lanjutkan tingkat kota. Nasib Kepri berada di Sagulung saat ini. Jadi kami akan ke Sagulung untuk mengecek sejauh mana prosesnya,” terang Syahrul.
 
Pleno akan dibuka kembali pukul 16. 30 WIB. Saksi langsung meninggalkan ruangan sidang. Beberapa dari mereka memang mengeluhkan jadwal pleno karena harus bolak-balik ke kantor KPU Batam.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

2

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

3

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

4

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

5

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78