MENU TUTUP

Bersama Masyarakat, Polsek Pangkalan Lesung dan Tim Padamkan Karhutla

Senin, 10 Agustus 2020 | 20:33:38 WIB
Bersama Masyarakat, Polsek Pangkalan Lesung dan Tim Padamkan Karhutla

PANGKALAN KERINCI (MR) - Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) yang terjadi di Dusun Batang Kulim, Desa Ganduang, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan, Riau, Minggu (9/8) kemarin menghanguskan lahan semak belukar milik tanah desa seluas lebih kurang satu Hektar. 

Tim dari Polsek Pangkalan Lesung, Regu Pemadam Kebakaran (RPK) PT Sari Lembah Subur (SLS) dan Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Genduang Kecamatan Pangkalan Lesung bersama masyarakat sekitar terlibat langsung dalam pemadaman karhutla yang terjadi.

"Saat ini api sudah padam dan tim lagi melakukan pendinginan dilokasi karhutla," ujar Kapolsek Pangkalan Lesung AKP Nazarudin melalui sambungan seluler, Senin (10/8).

Dijelaskannya lagi, pemadaman karhutla ini menggunakan alat ministraker sebanyak 6 unit, mobil Pemadam Kebakaran 2 unit beserta alat berat milik PT.SLS dan Helicopter BNPB untuk Water Bombing 2 unit.

"Kita dalam melakukan pemadaman mendapatkan kendala pada akses jalan yang sangat sulit. Namun setelah upaya yang dilakukan akhirnya pemadaman dapat juga kita lakukan," ungkapnya lagi.

Masih kata Ia lagi, pendinginan akan terus dilakukan oleh tim sampai tidak ada lagi ditemukan titik api maupun asap dilokasi karhutla. Untuk itu Ia berharap agar perusahaan dapat bekerja sama dalam mengawasi dan mencegah karhutla.

"Kita juga mengimbau kepada masyarakat yang melakukan aktifitas seperti memancing dan berburu di areal yang rentan terjadinya kebakaran agar tidak melakukan tindakan yang dapat menimbulkan kebakaran," pesan Nazarudin.

(ton).

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses

2

SSL 2024 Resmi Bergulir, Kompetisi Penuh, Ada 250 Pertandingan Semusim

3

MALAYA Research and Development Desak DPK APINDO Dumai

4

MALAYA Research and Development Taja Gerakan Kemas Kampoeng Dalam Musyawarah Ilmiah

5

Dandim 0320/Dumai Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilihan Suara Ulang (PSU)