MENU TUTUP

Ratusan ASN dan Honorer Disdikbud Pelalawan Divaksinasi Covid-19

Kamis, 18 Maret 2021 | 21:53:45 WIB
Ratusan ASN dan Honorer Disdikbud Pelalawan Divaksinasi Covid-19

PANGKALAN KERINCI (MR) - 450 Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Honorer di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pelalawan, Riau, melaksanakan vaksinasi Covid19 bertempat di Aula Rapat, Kamis (18/3).

Plt Kepala Disdikbud Kabupaten Pelalawan Drs Atmonadi mengatakan, pelaksanaan vaksinasi ini untuk mendukung program pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19 di tanah air.

"Hari ini kita menerima kuota vaksinasi Covid19 dari Dinas kesehatan selaku pelaksana. Target kita seluruh pegawai harus divaksin termasuk pengawas dan tenaga pendidik yang ada di Kecamatan Pangkalan Kerinci. Untuk kecamatan lainnya akan di sesuaikan dengan jadwal dinas kesehatan," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Pelalawan Asril SKM menjelaskan, vaksinasi kali ini dilaksanakan dengan melibatkan tenaga medis dari puskesmas yang ada di Pangkalan Kerinci.

"Sebelum vaksinasi dilakukan para ASN diperiksa kesehatannya, dan juga diberi pertanyaan terkait adanya keluhan atau sakit yang diderita peserta," sebutnya.

Kata Ia lagi, peserta yang divaksin merupakan peserta yang telah memenuhi syarat sesuai hasil pemeriksaan, sedangkan peserta yang tidak memenuhi syarat seperti ibu hamil, penderita hipertensi dan penyakit menahun lainnnya akan ditunda pemberian vaksin.

"Apabila ada gejala penyakit yang cukup membahayakan peserta, pihaknya akan menunda sementara pemberian vaksin hingga waktu kondisi peserta membaik dan sehat," jelasnya.

Untuk itu, Asril mengingatkan kepada peserta yang sudah mendapat vaksin agar tidak mengabaikan protokol kesehatan.

"Walaupun sudah divaksin tetaplah menjaga kesehatan dan pola makan yang teratur, terlebih protokol kesehatan pola 3 M, yakni Memakai Masker, Menjaga Jarak Aman, dan Mencuci Tangan," pesan Asril dengan tersenyum. (ton)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

2

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

3

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

4

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

5

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78