MENU TUTUP

Bersandar di Dumai, ABK Asal India Terkonfirmasi Positif Covid-19

Ahad, 02 Mei 2021 | 22:17:06 WIB
Bersandar di Dumai, ABK Asal India Terkonfirmasi Positif Covid-19
DUMAI (MR) - Salah seorang Anak Buah Kapal (ABK) dari kapal tanker MT ARK PROGRES yang berasal dari India, yang membawa minyak dan bersandar di Pelabuhan Energi Unggul Persada (EUP) dilaporkan positif Covid-19, (2/5).
 
Hal ini dijelaskan oleh Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan( KKP klas ||| ) Kota Dumai Amzal, ia juga menyampaikan, sebelumnya uji swab ini dilakukan kepada 22 Orang Kru kapal MT.ARK PROGRES termasuk Kapten pada tanggal 29/4 di atas Kapal, sedangkan untuk Hasilnya baru keluar pada Tanggal 30/4.
 
"Hanya Satu Kru kapal Inisial Mr.Jr (62) asal India yang dinyatakan positif," Katanya.
 
Amzal menambahkan, kru yang positif tersebut baru bisa di rujuk ke rumah sakit setelah dua hari diisolasi secara mandiri, hal tersebut dikarenakan, rumah sakit yang akan dituju sudah penuh.
 
"Selama isolasi mandiri, Kami tetap selalu berkoordinasi dengan pihak yang terkait, dan setelah menunggu selama dua hari (2/5), pasien baru bisa kita Rujuk ke salah satu Rumah Sakit di Pekanbaru," Ujar Amzal.
 
Untuk kru yang masih ada, Amzal menambahkan akan dilakukan kembali pengecekan dan Test swab, hingga Test yang yang keluar negatif.
 
"Untuk Kru Kapal yang lain, akan tetap dikarantina di Kapal dan tidak diperbolehkan turun ataupun naik," Tambahnya. (*)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Besok Radja Langit Cup U-9 dan U-11 Digelar, 27 Tim Siap Berlaga

2

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

3

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

4

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

5

Letkol Inf Antony Tri Wibowo Hadiri Pembukaan Diksar Security di Teluk Makmur