MENU TUTUP

Megaria Group Dumai Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

Selasa, 02 November 2021 | 10:59:39 WIB
Megaria Group Dumai Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Penyerahan bantuan untuk korban banjir Dumai

DUMAI (MR) - Sebagian wilayah di Kota Dumai terendam banjir dalam sepekan ini. Kondisi ini mengetuk kepedulian dari berbagai pihak untuk membantu korban banjir.

Begitu pula halnya dengan Megaria Group yang mewujudkan kepeduliannya dengan menyerahkan bantuan sembako ke Posko Penanggulangan banjir di Kantor Camat Dumai Selatan.

"Alhamdulillah bantuan langsung diterima oleh bu Sekcam," kata Untung Daeng dari Megaria Group Dumai, Selasa (2/11/2021) pagi, usai menyerahkan bantuan.

Untung mengatakan, bantuan ini merupakan wujud kepedulian pada korban banjir. Ia berharap musibah banjir ini bisa cepat berlalu dan kondisi segera pulih.

"Kami berharap musibah ini cepat berlalu," harapnya.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Dumai mencatat, banjir melanda empat kelurahan.

Dari empat kelurahan ini, tercatat 4.384 jiwa yang terdampak.

"Data keseluruhan warga yang terkena banjir sebanyak 1.046 KK (kepala keluarga) dengan jumlah jiwa 4.384," kata Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Dumai, Amrizal, dilansir Kompas.com. *red

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

2

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

3

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78

4

Sertu Sareh Gelar Patroli dan Sosialisasi Karhutla di Bagan Besar

5

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses