MENU TUTUP

Alumni SMPN 2 Dumai Angkatan 1992 Berbagi dan Buka Puasa Bersama Anak Panti Asuhan

Ahad, 10 April 2022 | 08:20:05 WIB
Alumni SMPN 2 Dumai Angkatan 1992 Berbagi dan Buka Puasa Bersama Anak Panti Asuhan

DUMAI (MR) - Alumni SMPN 2 Dumai angkatan Tahun 1992 berbagi kebahagiaan bersama anak yatim.

Acara tersebut dilaksanakan di Hotel Grand Zuri Dumai Jalan Jenderal Sudirman Sabtu 9 april 2022.

Mengusung tema “Menjalin Silaturahmi dan Saling Berbagi di Bulan Penuh Berkah” turut dihadiri puluhan alumni, ada yang membawa keluarganya serta turut mengundang anak panti asuhan Doa Ayah Ibu. 

Ketua pelaksana kegiatan Buka Bersama Alumni SMP N 2 Dumai angkatan 1992 , Tengku Alpiah mengatakan kegiatan buka puasa bersama ini sebagai bentuk menjalin silaturahmi dengan teman alumni sesama alumni SMP N 2 Dumai  

“Buka puasa bersama kali ini sebagai momentum berbagi dengan kebersamaan ,menjalin silaturahmi dan tentunya juga untuk berbagi berkah kepada anak yatim dari Panti Asuhan Doa Ayah Ibu," Katanya. 

Olehnya itu, kata Datin begitu panggilan akrab Tengku Alpiah menyampaikan bahwa melalui ajang buka puasa kali ini, pihaknya mengundang anak panti asuhan Doa Ayah Ibu untuk berbuka puasa bersama.

“Selain itu, kami juga dari Alumni SMP N 2 Dumai anggatan 1992 memberikan donasi kepada adik-adik panti asuhan yang kami undang. Kami berharap kegiatan penuh manfaat ini mampu meningkatkan rasa persaudaraan serta bentuk kepedulian terhadap sesama,” ujar Datin 

Terakhir, karena masih di tengah situasi pandemi, selama acara berlangsung, buka puasa bersama tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat seperti mengenakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. (*)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses

2

SSL 2024 Resmi Bergulir, Kompetisi Penuh, Ada 250 Pertandingan Semusim

3

MALAYA Research and Development Desak DPK APINDO Dumai

4

MALAYA Research and Development Taja Gerakan Kemas Kampoeng Dalam Musyawarah Ilmiah

5

Dandim 0320/Dumai Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilihan Suara Ulang (PSU)