MENU TUTUP

Polisi Kawal Pemulangan Jenazah Eril dari Bandara Soetta ke Rumah Duka

Jumat, 10 Juni 2022 | 18:46:57 WIB
Polisi Kawal Pemulangan Jenazah Eril dari Bandara Soetta ke Rumah Duka

MONITORRIAU.COM - Kepolisian menyatakan melakukan pengawalan dan pengamanan terhadap proses pemulangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko mengungkapkan, pengawalan dilakukan mulai dari pemulangan di Bandara Soekarno Hatta (Soetta) hingga rumah duka.

"Tentunya polri nanti tetap akan mmberikan back-up berupa pengawalan dari mulai Bandara sampai ke rumah duka," kata Gatot kepada awak media, Jakarta, Jumat (10/6/2022).

Kemudian, kata Gatot, pihaknya juga akan melakukan pengamanan di proses pemakaman jenazah dari anak Ridwan Kamil tersebut.

"Juga nanti ke tempat pemakaman itu juga teman-teman dari Polda Jabar pasti akan menurunkan petugsnya untuk mmbantu proses itu nanti," ujar Gatot.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersyukur karena jenazah anaknya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang hanyut di Sungai Aare, Bern, Swiss, berhasil ditemukan. Dirinya mengaku merasa tenang sekarang.

"Alhamdulillah Ya Allah SWT, Engkau telah mengabulkan permohonan doa kami," tulis Kang Emil, sapaan akrabnya di akun Instagramnya @ridwankamil, Kamis (9/6/2022)."*** (okezone) 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Besok Radja Langit Cup U-9 dan U-11 Digelar, 27 Tim Siap Berlaga

2

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

3

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

4

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

5

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi