MENU TUTUP

Meriahkan HUT RI Ke 77, RSUD Mandau Gelar Beberapa Perlombaan

Kamis, 25 Agustus 2022 | 21:59:42 WIB
Meriahkan HUT RI Ke 77, RSUD Mandau Gelar Beberapa Perlombaan

DURI (MR) – Keluarga Besar RSUD Mandau, Kabupaten Bengkalis, Riau, pada Kamis (25/08/22), menggelar berbagai perlombaan, untuk memeriahkan HUT RI Ke-77 Tahun.

Direktur RSUD Mandau dr Chairiah, menjelaskan bahwa selain mengadakan perlombaan di dalam lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mandau, semoga kedepannya semua staf RSUD, Management dan staf ASN dan NON ASN diharapkan semakin Kompak dan semakin bersemangat dalam melayani masyarakat dengan baik. 

Pihaknya menegaskan bahwa selain memeriahkan HUT RI Ke-77 Tahun, berbagai rangkaian kegiatan perlombaan ini, digelar untuk memupuk silaturahmi dan mengoptimalkan keakraban, serta agar lebih semangat lagi dalam melaksanakan tugas kemanusiaan di RSUD Mandau, sesuai dengan Tema HUT RI Ke-77, yaitu Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. 

Beberapa perlombaan yang digelar didalam lingkungan RSUD Mandau, antara lain adalah Panjat Pinang, Sarung Estafet, Tari Balon, Kupas Kerang, Makan Kerupuk dan lain-lainnya.

“Kami tim RSUD Mandau juga menggelar lomba-lomba yang unik, salah satunya lomba tim panjat pinang,” tambah dr Chairiah.(HANDANA)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses

2

SSL 2024 Resmi Bergulir, Kompetisi Penuh, Ada 250 Pertandingan Semusim

3

MALAYA Research and Development Desak DPK APINDO Dumai

4

MALAYA Research and Development Taja Gerakan Kemas Kampoeng Dalam Musyawarah Ilmiah

5

Dandim Antony Sampaikan Bahwa TNI-Polri Siap Bersinergi Jaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat