MENU TUTUP

BKKBN Laksanakan Pendamping Keluarga di kecamatan Kateman

Kamis, 09 Maret 2023 | 21:31:33 WIB
BKKBN Laksanakan Pendamping Keluarga di kecamatan Kateman

Monitorriau.com - Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) gelar Pendamping Keluarga (TPK) di kecamatan Kateman, Kamis (9/3/2023).

Selaku Sekretaris DP2KBP3A Inhil Faturrahman melalui BKKBN bidang Penata KKB Ahli muda, Edwin, SE, menjelaskan, kegiatan ini merupakan wujudkan generasi yang berkualitas harus dimulai dari awal karena Peran keluarga inilah hal yang perlu dioptimalkan, dalam membentuk generasi yang berkualitas dan unggul.

“Tugas dari TPK adalah mendampingi keluarga. Komunikasi, edukasi, dan laporkan. Sasarannya, yakni calon pengantin (catin), ibu hamil, pasca persalinan dan baduta/balita. Dengan harapan tidak akan ada stunting-stuntig baru di Kecamatan," Ujar Edwin SE Penata KKB Ahli muda.

Ia menambahkan, kegiatan ini merupakan kegiatan orientasi bagi kader Tim Pendamping Keluarga di Kecamatan yang nantinya seluruh kader ini memahami apa saja tugas pokok dalam TPK ini yaitu ada di dalamnya pendampingan kepada ibu hamil, pendampingan pasca salin dan catin atau calon pengantin.

“Kita harapkan dengan kegiatan ini para kader Tim Pendamping Keluarga ini menjadi paham, apa saja tugas nya ketika di lapangan,” Tutupnya Edwin SE Penata KKB Ahli muda.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78

2

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses

3

SSL 2024 Resmi Bergulir, Kompetisi Penuh, Ada 250 Pertandingan Semusim

4

MALAYA Research and Development Desak DPK APINDO Dumai

5

MALAYA Research and Development Taja Gerakan Kemas Kampoeng Dalam Musyawarah Ilmiah