MENU TUTUP

Anggota PWI Dumai Juarai Lomba Karaoke Ceria Yang Digelar Pelindo

Selasa, 15 Agustus 2023 | 19:07:15 WIB
Anggota PWI Dumai Juarai Lomba Karaoke Ceria Yang Digelar Pelindo

DUMAI - Utusan Persatuan Wartawan Indonesia Kota Dumai Ricky Syahputra keluar sebagai Juara III Lomba Karaoke Ceria PT Pelindo Cabang Dumai dalam rangka semarak Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023, Selasa (15/8/23).

Ricky yang merupakan Anggota biasa PWI Dumai ini berhasil menang setelah membawakan lagu "Cinta Tak Bersyarat" dinyanyikan Band Element dan berhak atas hadiah uang dari Pelindo Branch Dumai.

Manager Umum Pelindo Cabang Dumai Nirwan mengapresiasi penghargaan dan keikutsertaan PWI Dumai meramaikan Lomba Karaoke Ceria dengan mengutus 2 anggota, yaitu dua wartawan pemegang kartu UKW Muda, Ricky Syahputra dan Agus Triadi.

Lomba Karaoke Ceria diadakan Pelindo Cabang Dumai ini diselenggarakan sebagai salah satu kegiatan untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945 dengan membuat kegiatan perayaan di kalangan internal dan mitra perusahaan dan dinilai tim juri eksternal.

"Kami apresiasi PWI Dumai atas partisipasi dalam perlombaan karaoke ceria Pelindo Dumai dan ke depan kita berharap kemitraan terus terjaga baik, baik dalam dukungan pemberitaan positif maupun kegiatan lain seperti olahraga dan lainnya," kata Nirwan kepada wartawan.

Ketua PWI Dumai Bambang Hendriyanto menyampaikan ucapan selamat kepada Ricky Syahputra atas keberhasilan menjuarai lomba Karoke Ceria Pelindo Cabang Dumai dan berharap silaturahmi dengan Pelindo semakin ditingkatkan lewat berbagai kegiatan positif lainnya.

"Sejauh ini Pelindo Dumai telah menjadi mitra PWI yang baik dan selalu melibatkan kita dalam berbagai kegiatan. Semoga hubungan silaturahmi ini kita tingkatkan dalam rangka mendukung Pelindo sebagai BUMN kepelabuhanan,," kata Rio.

Dalam Lomba Karoke Ceria Pelindo Cabang Dumai ini, tampil sebagai juara 1 Putri atas nama Rahmi perwakilan Sub Holding Pelindo Jasa Maritime, juara 2. Emi dari Pelindo Multi Terminal dan Butet juara III utusan Pelindo Multi terminal.

Sedangkan untuk kategori Putra, tim juri memilih Sondi dari Pelindo Jasa Maritim juara 1, dan Dayat mewakili Pelindo Multi terminal juara 2 serta Ricky Syahputra Pengurus PWI Dumai juara 3. 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

MALAYA Research and Development Desak DPK APINDO Dumai

2

MALAYA Research and Development Taja Gerakan Kemas Kampoeng Dalam Musyawarah Ilmiah

3

Dandim Antony Sampaikan Bahwa TNI-Polri Siap Bersinergi Jaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

4

Dapatkan Sepatu Sekolah Berkualitas di Toko Bergeef Dumai

5

Dandim 0320/Dumai Hadiri Apel Kesiapan Pemilihan Suara Ulang di Mapolres Dumai