MENU TUTUP

LAM-R Dumai Keluarkan Maklumat Terkait Kejadian di Pulau Rempang

Rabu, 13 September 2023 | 14:58:45 WIB
LAM-R Dumai Keluarkan Maklumat Terkait Kejadian di Pulau Rempang

DUMAI (MR) - Lembaga Adat Melayu - Riau (LAM-R) Kota Dumai mengeluarkan maklumat mengenai peristiwa yang terjadi di Pulau Rempang dan Pulau Galang, (12/9).

Maklumat yang ditanda tangani oleh Ketua Majlis Kerapatan Adat (MKA) Datuk Seri Azhari Yazid, S.pd.i bersama dengan Ketua Dewan Pimpinan Harian (DPH) Datuk Seri Drs. H. Zamhur Egab, M.M terdiri dari lima point, salah satu point yang disuarakan adalah menyayangkan sikap agresif yang dilakukan oleh aparat, yang mana akibat hal tersebut menimbulkan korban jiwa.

Tak hanya itu, LAM-R Dumai juga meminta agar pemerintah menegakkan keadilan untuk masyarakat yang berada di kedua pulau tersebut.

Berikut ini kutipan isi maklumat yang dikeluarkan oleh LAM-R Dumai:

MAKLUMAT LEMBAGA ADAT MELAYU RIAU KOTA DUMAI

TENTANG PERISTIWA PADA MASYARAKAT MELAYU PULAU REMPANG DAN PULAU GALANG Nomor: M-056 LAMR-KD4X/2023

Pada hari ini, Selasa, tanggal dua belas, bulan September, tahun dua ribu dua puluh tiga bersamaan dengan tanggal dua puluh enam Shafar tahun seribu empat ratus empat puluh lima Hijriah, Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Dumai, atas dasar semangat senasib sepenanggungan Masyarakat Melayu, menyatakan sikap sebagai berikut:

1. Mendukung penuh Warkat Maklumat LAMR Provinsi Riau Tentang peristiwa pada Masyarakat Melayu Pulau Rempang dan Pulau Galang pada tanggal 10 September 2023

2 LAMR Kota Dumai sangat menyesal dan menyayangkan serta mengutuk tindakan Agresif dan Refresif dari tim gabungan yang menyerang warga yang berada di Balai Lembaga Adat Melayu Kota Batam, sehingga menimbulkan korban, kami meminta dalang dan pelaku diusut sampai tuntas menurut aturan yang berlaku.

3. Pulau Rempang dan Pulau Galang adalah Negeri Bertuan, mendesak kepada Pemerintah Pusat Pemerintah Kota Batam agar dapat menegakkan keadilan bagi Masyarakat Melayu Pulau Rempang dan Pulau Galang dengan menjaga kelestarian dan Khazanah Kampung Adat Melayu di Bumi NKRI.

4. LAMR Kota Dumai mendukung Program Pemerintah dan Pemerintah Daerah untuk meningkatkan investasi dengan tidak menghilangkan Khazanah Budaya dan Adat Istiadat Melayu serta keunikannya dari Bumi Melayu yang ada di Kepulauan Riau ini.

5. Meminta kepada Aparat penegak hukum untuk tidak melakukan tindakan semena-mena terhadap Masyarakat Adat yang ada di pulau rempang dan galang serta membebaskan Masyarakat Rempang dan Galang yang ditahan dengan tanpa syarat apapun.

 

Penulis: Didin Marican 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Besok Radja Langit Cup U-9 dan U-11 Digelar, 27 Tim Siap Berlaga

2

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

3

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

4

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

5

Letkol Inf Antony Tri Wibowo Hadiri Pembukaan Diksar Security di Teluk Makmur