MENU TUTUP

Tim Terpadu Kembali Razia Gelper di Bengkalis

Selasa, 28 Maret 2017 | 08:02:10 WIB
Tim Terpadu Kembali Razia Gelper di Bengkalis Gelper Aster Game di duga belum miliki izin, Tim terpadu rekomendasikan untuk menutup usaha gelper tersebut hingga izin dilengkapi pengelola.

BENGKALIS (MK) - Tim terpadu dari Polsek Bengkalis dan Sat Pol PP,  kembali melakukan razia disejumlah lokasi gelanggang permainan (gelper)  yang diduga tidak memliki izin dari Pemkab Bengkalis,  Senin (27/03/2017) sore. 

Razia tersebut di pimpin langsung oleh Kapolsek Bengkalis AKP Syahril Talib,  untuk lokasi pertama tim menuju gelper Heppy Zone di jalan Yos Sudarso.  

Saat ditemui pengelola langsung menunjukkan sejumlah izin yang telah dikeluarkan oleh Pemkab Bengkalis,  salah satunya izin Tanda Daftar Usaha Pariwisata‎ (TDUP). 

"Izin yang dikeluarkan adalah untuk permaianan anak-anak,  saya minta tidak ada perjudian di tempat ini,  saya melaksanakan tugas atas perintah langsung dari Kapolda dan Kapolres, " kata Kapolsek. 

Selanjutnya tim melanjutkan ke lokasi gelper di jalan rumbai,  gelper King Zone ditemukan tutup dan gelper Family Zone tetap buka karena memiliki izin usaha. 

Razia selanjutnya dilokasi gelper Aster Game jalan Ahmad Yani, saat digeledah hanya ditemui puluhan peralatan permaian dan ketika ditemui pengelola dan Kapolsek sempat terjadi argumen terkait izin usaha. 

"Saya kemari dilengkapi dengan surat tugas, dan sudah tanggung jawab saya untuk menjaga stabilitas keamanan dan bagi gelper anda yang belum memiliki izin saya minta untuk menutup usaha ini,  hingga izin anda lengkap, " tegas Kapolsek. 

Ditegaskan Kapolsek bahwa ia dalam razia ini menjalankan tugas dari pimpinan,  terkait gelper yang diduga belum memiliki izin.

" Silahkan anda sebagai pemilik melapor ke pimpinan saya,  saya melaksanakan tugas ada dasarnya,  untuk itu saya minta sekali lagi untuk menutup gelper ini, kalau sudah izin silahkan buka kembali, " kata Kapolsek. (FT10/hrc)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

2

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

3

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78

4

Sertu Sareh Gelar Patroli dan Sosialisasi Karhutla di Bagan Besar

5

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses