MENU TUTUP

Dumai Expo 2017 Dapat Meningkatkan Ekonomi Masyarakat

Jumat, 28 April 2017 | 21:59:43 WIB
Dumai Expo 2017 Dapat Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Pembukaan panggung rakyat Dumai Expo 2017. (Hendri Kuswoyo)

DUMAI (MR) - Walikota Dumai Zulkifli AS berharap agar penyelenggaraan Dumai Expo dapat menumbuhkan kearifan lokal dalam meningkatkan nilai investasi daerah dan promosi potensi perekonomian masyarakat setempat.

Pameran Dumai Expo dalam rangka semarak hari jadi Kota Dumai ke-18 tahun 2017 diharapkan juga menjadi penyambung silaturrahmi untuk menghasilkan transaksi bisnis dan pemasaran produk industri dan jasa unggulan peserta.

"Dumai Expo kesempatan baik sebagai sarana promosi potensi unggulan berbagai elemen peserta pameran sekaligus ajang silaturahmi lebih erat agar bisa menghasilkan transaksi keuangan signifikan," kata Wako.

Iven Dumai Expo yang dibuka resmi Kamis, diharapkan juga ada terjadi kontak dan terbuka peluang investasi atau kerjasama antar pelaku usaha dan pengunjung untuk saling mendukung dalam pemasaran.

Kepada jajaran pemerintah daerah, ajang ini juga dapat dimanfaatkan sebagai salah satu sarana untuk sosialisasi dan informasi terkait program dan rencana kerja pembangunan dan pelayanan publik.

"Instansi satuan kerja pemerintah daerah bisa memanfaatkan kesempatan pameran ini untuk menginformasikan program kerja dan pelayanan publik yang dijalankan sesuai tugas pokok fungsi," ujarnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan yang berlangsung di Taman Bukit Gelanggang sejak 27 April-2 Mei ini, nantinya juga akan disemarakkan dengan panggung seni budaya rakyat.*** (dsc)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

2

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

3

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78

4

Sertu Sareh Gelar Patroli dan Sosialisasi Karhutla di Bagan Besar

5

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses