MENU TUTUP

Kapolresta Pekanbaru Tinjau Pos Pam dan Pos Yan Ops Lilin 201 

Selasa, 26 Desember 2017 | 18:49:13 WIB
Kapolresta Pekanbaru Tinjau Pos Pam dan Pos Yan Ops Lilin 201 

PEKANBARU (MR) - Demi memastikan suasana kondusif untuk masyarakat selama merayakan libur Natal dan Tahun Baru 2018, Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Susanto turun meninjau langsung pos pengamanan (Pos Pam) di Jalan Garuda Sakti - HR Soebrantas dan pos pelayanan (Pos Yan) di Pelabuhan Sei Duku, Selasa (26/12/17) siang. 

Dalam tinjauannya itu, pamen berkepala pelontos tersebut juga mengecek kesiapan seluruh personelnya yang bertugas menjankan Ops Lilin 2017 di masing-masing pos. Di Pelabuhan Sei Duku sendiri, Santo bahkan mengecek pula kesiapan speedboat milik Polsek SKP yang akan dipergunakan untuk memantau keamanan transportasi air di pelabuhan. 

"Untuk pengamanan dan pelayanan, kita sudah siapkan personel dalam mencegah terjadinya tindakan kejahatan. Baik di pelabuhan maupun di jalan raya. Kita ingin pastikan suasana tetap kondusif demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat," tegasnya. 

Tak lupa pula ia mengimbau kepada masyarakat yang hendak pergi merayakan liburan agar tetap hati-hati dan waspada di jalan. Tidak ugal-ugalan serta selalu memprioritaskan keselamatan diri maupun keselamatan pengendara lain. 

"Pastikan juga rumah sudah aman sebelum ditinggal pergi. Saya juga sudah mengimbau kepada personel yang bertugas bila terjadi hal-hal yang tak diinginkan agar segera melakukan koordinasi," tutupnya.***(rtc) 

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

2

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

3

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78

4

Sertu Sareh Gelar Patroli dan Sosialisasi Karhutla di Bagan Besar

5

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses