Andi Suhaimi: Tingkatkan SDM Masyarakat Untuk Prioritaskan Kesehatan dan Pendidikan


Dibaca: 5408 kali 
Jumat, 26 Juni 2020 - 16:59:00 WIB
Andi Suhaimi: Tingkatkan SDM Masyarakat Untuk Prioritaskan Kesehatan dan Pendidikan

LABUHANBATU (MR) - Guna meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe,ST.MT prioritaskan dunia Pendidikan dan Kesehatan sebagai corong menuju masyarakat yang sejahtera, hal ini disampaikan Bupati ketika menyerahkan secara simbolis BST APBD Pemkab Labuhanbatu tahun 2020 pada Kamis (25/06/2020) di Aula Kantor Camat Bilah Hulu.

"Saya ingin SDM Masyarakat Labuhanbatu bisa terus mengikuti perkembangan jaman, para generasi muda memerlukan sokongan agar tidak tergilas oleh jamanya, dari itu saya anggap perlu memperhatikan apa saja yang menjadi kebutuhan mereka,"ucapnya.

Pendidikan dan kesehatan adalah merupakan pokok utama mendukung capaian SDM yang memadai, perlu kita ketahui bersama saat ini Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu akan terus berbuat untuk kemaslahatan mereka, diantaranya Beasiswa untuk anak-anak kita yang menimbah ilmu di perguruan tinggi, baik itu bagi yang berprestasi maupun bagi mereka yang kurang mampu. Saya tidak ingin cita cita mereka pupus hanya karena masalah biaya. hari ini saya sampaikan kepada bapak ibu bahwa tahun 2020 ini pemerintah kabupaten labuhanbatu tetap membuka beasiswa.

Sedangkan untuk Kesehatan, bisa kita lihat sekarang pelayanan kesehatan di RSUD terus kita tingkatkan, fasilitas gedung yang baru selesai dibangun sepadan dengan Rumah Sakit bertaraf internasional, RSUD Rantauprapat telah menjadi rumah sakit rujukan, bukan hanya dari kabupaten Labura dan dan Labusel, dari Riau dan batubara juga mengarah kemari, ini menunjukkan fasilitas kesehatan yang kita miliki bisa dikatakan memadai, jika di bandingkan beberapa tahun lalu rumah sakit yang kita miliki saat ini menunjukan jauh lebih meningkat.

"Semoga dengan apa yang kita lakukan saat ini mampu memberikan sesuatu yang bisa dinikmati anak cucu kita kelak,"jelasnya.

Pada kesempatan itu Andi Suhaimi berpesan kepada seluruh masyarakat Labuhanbatu untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19

"Gunakan masker jika keluar rumah, jaga jarak dan jaga kesehatan serta rajin cuci tangan,"pesanya.

Terlihat mendampingi Bupati saat itu, Kadis Perijinan Faisal Amri Siregar ST, Kadis Sosial Zainuddin Harahap, SH.MM, Kadisdik Syaiful Azhar Siregar S.Pd, MM, Kabag Keuangan Indra Sila SIP, Kabag Protokoler Prandi A.Nasution, Camat Bilah Hulu Hamdi Erazona S.Psi, dan para Kades se- Kecamatan Bilah Hulu. (anditan)