Gubernur Riau Hadiri Haul Akbar di Inhil


Dibaca: 7453 kali 
Kamis, 23 Februari 2017 - 16:33:13 WIB
Gubernur Riau Hadiri Haul Akbar di Inhil

TEMBILAHAN (MR) - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman menghadiri kegiatan Haul Akbar Syekh Abdul Qadir Al Jailani di lapangan Gadjah Mada Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Kamis (23/2/2017).

Haul Akbar Syekh Abdul Qadir Al Jailani ini diselaraskan dengan Haul Jama' serta HUT Ponpes Al baaqiatussa'adiyyah Ke-16 dan HUT Majelis Ta'lim Al Hidayah ke-20 Cabang Tembilahan. Pada kesempatan itu, panitia pelaksana menghadirkan penceramah dari Jakarta KH Syarif Rahmat RA SQ MA, seorang penda'i Damai Indonesiaku.

"Saya mengapresiasi dan mendukung peringatan Haul ini. Kemuliaan dan ketaqwaan para Syekh ini memang semestinya kita teladani," kata Gubri.

Untuk itu, ia berpesan Haul tersebut tidak hanya sebatas seremonial, namun menjadikan suatu landasan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan bersama.

Dan lebih bagus lagi, katanya, apa yang dilakukan oleh para Syekh terdahulu dapat dijadikan sebagai panutan yang memberi warna baru dalam menjaga kesatuan dan persatuan, khususnya untuk masyarakat Provinsi Riau.

"Saya juga mengajak, mari kita galang persatuan dan kesatuan berlandaskan keimanan dan ketaqwaan. Semoga pembangunan di daerah kita dapat mengantarkan kita menjadi pemimpin yang mampu membawa daerah ini menjadi lebih maju," pungkasnya.***(mir)