Daerah

Camat Panai Hulu Melakukan Kegiatan Jumat Bersih untuk Cegah Penyakit

LABUHAN BATU (MR) - Camat Panai Hulu bersama perangkat Kecamatan dan Perangkat Desa, melakukan kegiatan Jumat bersih, Jumat (24/1/2020) di Desa Sei Sentosa.

Dibantu oleh warga, tampak Camat Panai Hulu sedang membersihkan saluran drainase yang tersumbat, dan memotongi rumput yang tumbuh di pinggir ruas Jalan.

Camat Panai Hulu Abdul Kholik mengatakan kegiatan jumat bersih yang dilakukannya, merupakan program dari Bupati Labuhanbatu tentang jumat bersih.

"Ini program pak Bupati, makanya kita galakkan," katanya.

Selain mengantisipasi penyakit, Sambung Abdul, kegiatan jumat bersih bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, bahwa kebersihan lingkungan itu sangat penting. 

"Apalagi, kebersihan adalah sebagian dari iman," ujarnya.

Disela sela kegiatannya, Camat juga menghimbau kepada warganya agar tetap menjaga persatuan dan semangat gotong royong.

"Mari jaga kekompakan, karena dengan kekompakan semua akan semakin mudah dilakukan, salah satunya adalah gotong royong setiap hari jumat," himbaunya. (andi)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan