Riau

Seperti Tidak Diperhatikan, Kerusakan Jalan Ombak Kian Parah

DUMAI (MR) - Kerusakan yang terjadi di sepanjang ruas jalan ombak terus memprihatinkan.

Tak hanya rusak, jalan yang bergelombang juga sangat membahayakan bagi pengguna jalan terutama bagi pengendara roda dua.

Celakanya lagi, jalan yang berlubang yang memiliki kedalaman hampir 15 Cm tersebut diperparah lagi dengan sering mengalami penggenangan air jika hujan datang.

"Kalau hujan, apalagi malam hari lebih parah, banyak kendaraan yang masuk ke lubang tersebut," ujar Ali Warga setempat (3/12/2020).

Kondisi kerusakan jalan ini sudah cukup lama, namun tidak kunjung diperbaiki selepas pengerjaan yang dilakukan kurang lebih setahun yang lalu.

Pantauan awak media di lokasi,
Untuk saat ini, jalan yang rusak hanya diletakkan tumpukkan batu bekas cor coran saja. (Herman)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan