Riau

Tinjau Progres Pembangunan SPAM, Ditjen Cipta Karya Kementrian PUPR Berkunjung ke Dumai

DUMAI (MR) - Asisten II Setdako Dumai H. Syahrinaldi, S. Sos, M. Si didampingi Plt. Kepala Dinas PUPR Zulkarnain, S.Sos, M.Si dan Direktur PDAM menyambut baik kunjungan Direktur Air Minum Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR Yudha Mediawan, M.Dev.Plg beserta rombongan ke Kota Dumai. 

Kunjungan dilakukan dalam rangka meninjau progres pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) dengan skema National Urban Water Supply Project (NUWSP) di Kota Dumai pada Kamis (22/4/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Dumai yang diwakili oleh Asisten II H. Syahrinaldi menyampaikan terimakasih atas kunjungan Direktur Air Minum Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR Bapak Yudha Mediawan beserta rombongan ke Kota Dumai. 

"Mudah-mudahan dengan kunjungan ini, kita mendapat dukungan dan bantuan dari Kementrian PUPR dalam merealisasikan pelayanan air bersih ke masyarakat," harap H. Syahrinaldi. 

Dalam penjelasannya, Direktur PDAM Dumai berkesempatan menyampaikan kepada Direktur Air Minum Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR terkait dengan progres pembangunan serta pelayanan air bersih yang sudah berjalan dengan baik serta langkah-langkah yang akan ditempuh dalam merealisasikan serta meningkatkan pelayanan penyediaan air bersih.

Sebelum selesai melakukan peninjauan, Plt. Kadis PUPR Dumai Zulkarnain menyerahkan IMB bangunan SPAM NUWSP hibah Bank Dunia. Kemudian dilanjutkan dengan berbuka bersama di salah satu Restoran di Kota Dumai.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan