Riau

Wabup Rohul Pimpin Rapat Pemantauan Pangan

Suasana Rapat pemantauan pertahanan pangan di Kantor Bupati Rokan Hulu

PASIRPENGARAIAN (MR) - Wakil bupati Rokan Hulu H Sukiman mengadakan rapat pemantauan pertahanan pangan dalam bulan suci ramadhan dan menjelang hari raya idul fitri 1438 Hijriah di gedung, kantor bupati (29/5/2017) pagi tadi.

Dalam rapat tersebut wakil bupati H Sukiman meminta kepada instansi yang terkait untuk dapat memantau ketahanan pangan  salama bulan suci ramadhan dan menjelang hari raya idul fitri.

"Instansi yang terkait harus memantau harga harga sembako yang ada di wilayah Rokan Hulu  agar tidak terjadi kecurangan-kecurangan para pedagang dengan meningkatkan harga di luar ketentuannya," ujar wabup.

H Sukiman juga menghimbau kepada dinas pertanian dan seluruh perangkatnya untuk dapat melihat pasokan sembako seperti beras agar bisa tetap stabil seperti biasanya.

Sejauh ini bahan pokok sembako masih terlihat sangat stabil sama halnya dengan harga lainnya seperti cabe, daging dan lain-lain.

"Akan diduga kenaikan ini mungkin bisa terjadi satu minggu menjelang lebaran idul fitri maka tim ketahanan pangan akan melakukan krosscheck agar kenaikan kenaikan harga tertinggi dapat diberikan pengarahan," ungkapnya.

Kapolres Rohul AKBP Yusup Rahmanto menjelaskan peran polres dalam hal tersebut adalah sebagai pengawas atau melakukan monitoring terkait halnya sembako dan distribotor

"Apabila pihak pedagang ada yang melakukan penimbunan  harap untuk segera melaporkannya kepihak yg berwajib dan akan kami lakukan penyidikan," ungkapnya. (MR.sir)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan