Riau

Protes Harga dan Kelangkaan BBM, Ribuan Mahasiswa Paksa Masuk ke Gedung DPRD

PEKANBARU (MR) -  Dijadwalkan siang, Senin (5/3/2018) sore ribuan mahasiswa melakukan aksi demonstrasi di beberapa titik di Pekanbaru.

Setelah berkumpul di depan Gerbang Gedung DPRD Riau sekitar 15.00, ribuan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi BEM se-Riau memaksa masung ke gedung DPRD Riau. Setelah terjadi aksi saling dorong dengan petugas keamanan, akhirnya kelompok mahasiswa berhasil masuk ke gedung DPRD Riau.

Setelah berhasil memasuki areal kantor, massa langsung bergerak menuju lantai II gedung menuju Ruang Rapat Paripurna DPRD Riau. Di depan ruangan, massa kembali dihadang oleh petugas. Aksi saling dorong pun kembali terjadi 

Massa yang terus tersulut emosi pun mencoba mendobrak pintu ruang rapat paripurna untuk memaksa masuk. Hingga kini kondisi di Gedung DPRD Riau masih ricuh oleh aksi tersebut. (cakaplah.com)

 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan