MENU TUTUP
Musrenbang Kelurahan Batu Teritip 2020-2021

Wawako Berharap Masyarakat Dapat Memilih dan Memilah Pembangunan Skala Prioritas

Rabu, 29 Januari 2020 | 16:35:08 WIB
Wawako Berharap Masyarakat Dapat Memilih dan Memilah Pembangunan Skala Prioritas Wakil Walikota Dumai, Eko Suharjo saat memberikan sambutan acara Musrenbang Kelurahan Batu Teritip, Selasa (28/1/2020)

DUMAI (MR) - Wakil Walikota Dumai Eko Suharjo menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Batu Teritip, Kecamatan Sungai Sembilan Tahun Anggaran 2020–2021 yang berlangsung di Aula Kantor Kelurahan Batu Teritip, Selasa (28/1/2020).

Pada kesempatan itu, Eko Suharjo berharap masyarakat dapat memilih dan memilah skala prioritas pembangunan di wilayahnya. Dengan harapan masyarakat dapat menentukan usulan yang sesuai dengan kebutuhan yang paling mendasar. Tak hanya infrastruktur, tapi juga program pemberdayaan masyarakat.

"Kami atas nama Pemerintah Kota Dumai akan secepatnya menangani dan memenuhi keluhan masyarakat yang ada di Batu Teritip ini," ujar Wawako.

Oleh karenanya, Wakil Walikota menekankan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait yang ikut serta dalam Musrenbang untuk memperhatikan, menyerap dan memasukkannya kedalam program realitas penganggaran yang memang menyediakan kemungkinan untuk terlaksananya program prioritas.

Hadir dalam Musrenbang, anggota DPRD Kota Dumai, Yusman dari fraksi Partai Nasdem, Bahari fraksi Partai PDIP, Kamisan fraksi Partai Demokrat, Kepala Dinas Sosial Kota Dumai Hasan Basri, Kepala Dinas DPPPA Kota Dumai Dameria, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, BPN, Camat Sungai Sembilan, Lurah, Babinsa, Kamtibmas, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

MALAYA Research and Development Desak DPK APINDO Dumai

2

MALAYA Research and Development Taja Gerakan Kemas Kampoeng Dalam Musyawarah Ilmiah

3

Dandim Antony Sampaikan Bahwa TNI-Polri Siap Bersinergi Jaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

4

Dapatkan Sepatu Sekolah Berkualitas di Toko Bergeef Dumai

5

Dandim 0320/Dumai Hadiri Apel Kesiapan Pemilihan Suara Ulang di Mapolres Dumai