MENU TUTUP

Cahrli Dona Melayat Bocah Korban Tenggelam

Ahad, 04 Juli 2021 | 11:51:24 WIB
Cahrli Dona Melayat Bocah Korban Tenggelam

KARIMUN (MR) - Mendapat kabar telah dite­mukannya dua bocah Sekolah Dasar (SD) korban tenggelam dan satu meninggal dunia, Cahrli Donna, S, anggota DPRD Karimun bersama Datok Azman Zainal  bergegas melayat ke rumah duka almarhum SM alias MD dan korban yang selamat FP di orari Sungai Lakam Timur, Kecamatan Karimun, Kabupaten Karimun, Sabtu (3/7/2021) sore.

SM alias MD Bocah 10 tahun warga Orari, Kelurahan Sungai Lakam Timur, Kecamatan Karimun itu meninggal dunia akibat tenggelam terseret arus di pintu air Kolong, lokasi tak jauh dari rumahnya.

Jasad bocah malang tersebut ditemukan, setelah tim gabungan Polairud Polres Karimun melakukan pencarian selama tiga puluh menit.

Selain turut mengucap berbelasungkawa, Donna berserta Rombongan juga ikut berdoa bersama yang ditujukan kepada almarhum.

Tidak hanya itu, usai jenazah diberangkatkan dari rumah sakit kerumah duka, pihaknya juga memberikan bantuan kepada keluarga korban.

Donna mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.

 “Kami berharap semoga almarhum diterima di sisi Allah Swt. dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ungkap dia.

Kunjungan Cahrli Donna ke rumah duka pada sore itu, didampingi Ramlan sang suami, Panglima DPW LMB Kepri Datok Azman Zainal, Tokoh Masyarakat Pintu Air Kolong Ucok, tampak hadir juga Lurah Sungai Lakam Timur Yudianovira.

Tak lupa, Donna juga mengimbau kepada masyarakat di Kabupaten Karimun, terutama yang bermukim di dekat Lokasi Pintu Air Kolong dan sekitar untuk lebih berhati-hati. Utamanya dalam hal pengawasan terhadap anak-anaknya.

"Dengan apa yang terjadi sekarang ini saya mengimbau agar masyarakat sekitar Pintu air, orang tua untuk lebih hati-hati dan melakukan pengawasan terhadap anaknya yang bermain atau dekat lokasi tersebut, pasalnya arus disana sangat deras," ucap Donna. (Taufik)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Awal Agustus, Persekat Gelar Bocil Fun League U-8 Musim ke-2

2

Tempat Pelatihan Diksar Satpam PT Maritim Dua Satu Diresmikan

3

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

4

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

5

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78