MENU TUTUP

APBD Riau 2022 Sudah Bisa Digunakan

Selasa, 04 Januari 2022 | 13:37:04 WIB
APBD Riau 2022 Sudah Bisa Digunakan Sekretaris daerah provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Haryanto. Foto: Dok HMS

PEKANBARU (MR) - Untuk menggesa realisasi APBD Riau tahun 2022. Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau sudah menyiapkan beberapa persyaratan agar anggaran tersebut bisa digunakan begitu tahun masuk tahun 2022.

Sekretaris daerah provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Haryanto mengatakan, beberapa persyaratan yang sudah pihaknya siapkan agar APBD Riau bisa digunakan yakni menyiapkan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA). Di mana RKA merupakan dokumen perencanaan dan penganggaran yang berisi rencana pendapatan, rencana belanja program dan kegiatan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

"APBD Riau tahun 2022 sudah bisa digunakan per tanggal 2 Januari kemarin. Semua OPD juga sudah menyiapkan RKA nya, karena itu OPD harus bergerak cepat," kata Sekdaprov.

Selain menyiapkan RKA, pihaknya juga sudah melakukan pelantikan terhadap pejabat struktural maupun fungsional yang ada di OPD. Sehingga tidak ada lagi kendala dalam menjalankan anggaran.

"Alhamdulillah sebelum tahun baru kemarin juga sudah dilakukan pelantikan pejabat struktural dan fungsional, hanya tinggal pejabat eselon II di beberapa OPD saja yang saat ini juga sudah berproses untuk pengisiannya," ujarnya.

Sebelumnya, untuk menggesa realisasi kegiatan pihaknya juga sudah meminta para kepala OPD untuk menyiapkan dokumen tender lebih dini. Hal tersebut juga untuk mengantisipasi terjadinya lalang ulang yang akan memakan waktu.

"Beberapa kegiatan juga sudah dilakukan tender dini, ini agar kegiatan bisa segera dilaksanakan," sebutnya. (adv)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Siswa SSB Persekat Dumai dan Garuda Soccer School Lulus SKO Sumbar

2

Perkuat Program TJSL, PHR Jalin Kerja Sama dengan Mitra Pelaksana Riau

3

Kadishub Dumai Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan Qurban

4

Bencana Sumbar, IKMR Dumai Tutup Galang Dana

5

Babinsa Sertu Roni Sandra Hadiri Peresmian PT. Mitra Bandar Bertuah di Bukit Nenas