MENU TUTUP
Tuntaskan Operasi Tangkis Guntur-17

Lima Jet Tempur F-16 Lanud RsN Kembali ke Hombase

Ahad, 19 Februari 2017 | 01:19:36 WIB
Lima Jet Tempur F-16 Lanud RsN Kembali ke Hombase Pesawat tempur F-16 fighting falcon dari Skadron Udara 16 Wing 6 Lanud Rsn kembali ke home base nya

PEKANBARU (MR) - Dua pekan menjalani misi operasi dan latihan di Lanud Soewondo Medan, lima pesawat tempur F-16 fighting falcon dari Skadron Udara 16 Wing 6 Lanud Rsn kembali ke home base nya, Sabtu (18/2/2017).

Seperti diberitakan sebelumnya, pesawat maupun personel Skadron Udara 16 sejak akhir Januari lalu telah melaksanakan misi operasi "Tangkis Guntur-17" dan latihan "Cakra C-17" di wilayah Lanud Soewondo dan sekitarnya.

Kehadiran Skadron Udara 16 di Medan adalah untuk mendukung program Nawacita dari Presiden RI yang salah satunya adalah poros maritim, dimana TNI AU akan menugaskan pesawat-pesawatnya diluar pangkalan induknya, sehingga mampu hadir untuk menjaga keamanan dan kedaulatan udara di seluruh wilayah NKRI.

Kedatangan kembali pesawat tempur ini disambut oleh Kadisops Lanud Rsn Letkol Pnb Firman Dwi Cahyono yang mewakili Komandan Lanud Rsn Marsma TNI Henri Alfiandi di Shelter Skadron Udara 16.

"Atas nama Komandan Lanud Rsn, saya menyampaikan ucapan terima kasih serta rasa bangga atas keberhasilan pelaksanaan tugas yang telah dijalankan oleh seluruh personel Skadron Udara 16 selama berada di Lanud Soewondo," ujarnya.*** (halloriau)

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dengan Dukungan Walikota, PSSI Dumai Siapkan Lapangan Futsal, Mini Soccer dan Stadion Utama

2

Management PT. KPI RU-II Dumai Kunjungi Makodim 0320/Dumai Untuk Tingkatkan Sinergi

3

Dandim Dumai Berikan Kejutan Untuk Kapolres di HUT Bhayangkara Ke-78

4

Sertu Sareh Gelar Patroli dan Sosialisasi Karhutla di Bagan Besar

5

Yusuf: Alhamdulillah Turnamen 3 Kategori Teduh Cup 2024 Sukses