MENU TUTUP

Besok, Ribuan Karyawan Wilmar Ikuti Family Gathering

Sabtu, 09 September 2017 | 22:09:46 WIB
Besok, Ribuan Karyawan Wilmar Ikuti Family Gathering Dokumentasi Family Gathering Wilmar Tahun 2016 (Foto: Toy Koeswoyo)
DUMAI (MR) - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar karyawan di Wilmar unit Dumai-Pelintung Provinsi Riau akan menggelar acara Family Gathering di Taman Bukit Gelanggang Dumai Minggu, (10/09/2017).
 
Humas Wilmar Dumai, Marwan Anugrah mengaku, kegiatan Family Gathering ini merupakan acara rutin yang selalu dilaksanakan, sekaligus sebagai rangkaian agenda keluarga besar Wilmar Group Dumai-Pelintung.
 
“Ini merupakan acara rutin yang digelar setiap setahun sekali oleh Wilmar. Kegiatan ini jelas untuk lebih mempererat tali silaturahmi dan kekeluargaan diantara karyawan, yang selama ini sudah tumbuh terawat dan tetap terpelihara,” ujarnya.
 
“Bukan hanya itu saja, kegiatan ini juga merupakan puncak perhelatan dalam rangka memperingati HUT Provinsi Riau ke 60, HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 72, dan HUT WILMAR. Adapun rangkaian kegiatan kita mulai dari pagi dengan kegiatan Jalan Sehat, penyerahan CSR, perlombaan mulai dari anak-anak hingga karyawan, tarian lenggang Putri Tujuh oleh IIKW, luckydraw dan lainnya," kata pria yang ramah senyum ini.
 
Sementara itu General Manager (GM) Tenang Sembiring mengatakan, kebersamaan merupakan kunci utama kemajuan Wilmar Group unit Dumai-Pelintung. Banyak perubahan besar yang dialami sejak berdiri hingga saat ini. 
 
"Kali ini kita memilih lokasi di Taman Bukit Gelanggang yang sebelumnya perusahaan membuat perhelatan yang sama di Terminal Agrobisnis Purnama, terlebih di hari Minggu yang mana ada juga kegiatan masyarakat di area Car Free Day, kita membaur bersama masyarakat," jelasnya. 
 
Dalam Perhelatan ini juga perusahaan akan menyerahkan CSR kepada BPPD Dumai, Kecamatan Medang Kampai, dan Kelurahan Pelintung sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat sekitar kawasan Industri.
 
"InsaAllah Wakil Walikota Dumai Eko Suharjo,SE akan hadir dan bergabung bersama ribuan karyawan dan keluarga Wilmar, karena Pak Walikota setelah dikonfirmasi lagi sedang bertugas," ujar beliau kepada Monitorriau.com (09/09/2017) saat meninjau persiapan kegiatan dilokasi. (TJA)
 
 
Penulis: Toy Koeswoyo

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Siswa SSB Persekat Dumai dan Garuda Soccer School Lulus SKO Sumbar

2

Perkuat Program TJSL, PHR Jalin Kerja Sama dengan Mitra Pelaksana Riau

3

Kadishub Dumai Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan Qurban

4

Bencana Sumbar, IKMR Dumai Tutup Galang Dana

5

Babinsa Sertu Roni Sandra Hadiri Peresmian PT. Mitra Bandar Bertuah di Bukit Nenas