Disdagtri Inhil Turut Berpartisipasi Razia Penetiban Penggunaan Masker


Dibaca: 4851 kali 
Selasa, 12 Mei 2020 - 16:41:05 WIB
Disdagtri Inhil Turut Berpartisipasi Razia Penetiban Penggunaan Masker

TEMBILAHAN (MR) - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagtri) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) turut berpatisipasi melakukan razia penertiban menggunakan masker di Pasar Umbut Kelapa, Jalan Kayu Jati, Tembilahan Hulu, Selasa (12/5/2020).

Turun sebagai Tim Gugus Tugas saat itu terdiri dari Kodim 0314 Inhil bersama Polres Inhil, dan Camat Tembilahan Hulu, Polsek Tembilahan Hulu.

Razia kali ini agak berbeda dari razia sebelumnya yang mana petugas sudah tidak lagi memberikan himbauwan ataupun sosialisasi kepada pedagang dan pembeli yang berada di pasar yang tidak menggunakan masker. Kali ini petugas hanya menyodorkan plang yang bertuliskan "Tidak Pakai Masker Silahkan Kembali".

Dengan demikian, masyarakat yang tidak pakai masker akan merasa lebih malu dan lebih menyadari untuk selalu menggunakan masker apabila keluar rumah.

Sebelum melaksanakan tugas razia seluruh yang terlibat razia melaksanakan apel terlebih dahulu di lapangan apel Kodim 0314/Inhil di pimpon oleh Pasi ops Kodim 0314/Inhil Kapten Inf Tarmizi.

Dalam penyampaianya di apel pasi ops mengatakan dengan adanya kita melakukan Razia secara rutin di berbagai tempat. "Tingkat kesadaran masyarakat untuk selelu menggunakan masker saat keluar rumah, alhamdulillah semakin meningkat," ujarnya

Diharapkan, Mudah-mudahanan dengan adanya pelaksanaan seperti ini masyarakat akan lebih sadar dan lebih patuh lagi serta menyadari betapa pentingnya saling menjaga. (advetorial)