Drs.Wahyudi El Panggabean,M.H.: Pers harus Investigasi Rekam Jejak Calon Pemimpin Daerah


Dibaca: 7848 kali 
Ahad, 09 Agustus 2020 - 11:56:40 WIB
Drs.Wahyudi El Panggabean,M.H.: Pers harus Investigasi Rekam Jejak Calon Pemimpin Daerah Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan, Pekanbaru Journalist Center (PJC), Drs. Wahyudi El Panggabean, M.H.,

MONITORRIAU.COM - Direktur Utama Lembaga Pendidikan Wartawan, Pekanbaru Journalist Center (PJC), Drs. Wahyudi El Panggabean, M.H., meminta Pers Riau memberi kontribusi lahirnya para pemimpin ber-integritas.

Wartawan, katanya sebaiknya melakukan investigasi rekam jejak para Calon Bupati di Riau, utamanya yang bersentuhan dengan korupsi.

"Jangan sampai rakyat sebagai pemilih, justru kecolongan," kata Wahyudi saat memberi arahan dalam Acara Pembentukan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Sabtu (8/8).

Peran pers kata penulis buku-buku jurnalistik itu, sangat urgen dalam melahirkan pemimpin berintegritas.

"Pers yang seyogianya, indpenden, mesti memihaki figur calon pemimpin yang bersih dan memiliki moral yang baik," kata Wahyudi di hadapan para pemimpin media.

Masalahnya, katanya sepak terjang para bupati di Riau yang kemudia terjerat hukum karena korupsi, sudah menjadi cerita lama.

"Implikasinya, tentu saja ditanggung oleh rakyat, yang dulunya memilih mereka karena tidak mengenali mereka lebih jauh," katanya di Gedung Sekretariat DPD SPRI Riau, Jalan Pelangi, Pekanbaru.

Untuk itu katanya, pers berkewajiban secara profesi untuk menyuguhkan informasi kebenaran tentang sosok para calon pemimpin.

"Silakan wartawan berpihak. Tetapi tetap saja berpihak pada kebenaran," tegas Wahyudi. (*)