Nonton Ginting Cs Kok Deg-degan, Jantung akan Baik-baik Saja?


Dibaca: 3214 kali 
Ahad, 15 Mei 2022 - 15:57:36 WIB
Nonton Ginting Cs Kok Deg-degan, Jantung akan Baik-baik Saja?

MONITORRIAU.COM - Laga Anthony Ginting Vs Lakshya Sen di final Thomas Cup 2022 berlangsung mendebarkan. Walaupun nggak sampai pindah ke usus, apa sih yang bikin jantung berdegup kencang?

Hubungan antara pertandingan olahraga dengan degub jantung yang meningkat sudah banyak diteliti oleh para ahli. Sebuah riset di Journal of Cardiology menyebut denyut jantung penonton ice hockey meningkat 75 persen saat nonton pertandingan di TV.

Peningkatan lebih tinggi yakni 110 persen teramati saat menonton langsung. Dikutip dari Time, peningkatan ini setara dengan efek yang dialami jantung saat melakukan olahraga berat atau vigorous. Keduanya sama-sama memberikan 'stres' atau beban bagi kerja jantung.

Penelitian lain pada penggemar timnas Jerman dalam Piala Dunia 2006 menunjukkan adanya peningkatan denyut jantung dan sekaligus tekanan darah saat tim idolanya berlaga. Pelepasan adrenalin diyakini sebagai pemicunya.

Menurut penelitian tersebut, risiko mengalami serangan jantung dan stroke di kalangan para penggemar tim Jerman meningkat dua kali lipat. Meski cuma nonton streaming badminton, jangan lupa kontrol emosi ya!

Meski demikian, peningkatan denyut jantung saat menonton pertandingan olahraga tidak sampai membuat jantung pindah ke usus. Ungkapan 'jantung pindah ke usus' yang belakangan sedang populer semata-mata hanya kiasan untuk kondisi yang begitu mendebarkan.

"Jantung bagian bawah memang dekat sekali dengan lambung bagian atas, memang kadangkala terasa sensasinya demikian (jantung seperti pindah ke usus)," ungkap dokter jantung dari Siloam Karawaci Hospital, dr Vito A Damay, SpJP, kepada detikcom, Minggu (15/5/2022)."*** (detikcom)