Antisipasi Gangguan Selama Lebaran, PLN Dumai Bentuk 3 Posko Siaga Lebaran


Dibaca: 3296 kali 
Senin, 11 Juni 2018 - 04:23:24 WIB
Antisipasi Gangguan Selama Lebaran, PLN Dumai Bentuk 3 Posko Siaga Lebaran Ilustrasi, Net
DUMAI (MR) - PLN Rayon Dumai Kota membentuk tiga posko siaga dan mengerahkan puluhan petugas untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2018 dan mengantisipasi gangguan kelistrikan serta keluhan pelanggan.
 
Kepala PLN Area Dumai Suharno, Minggu, mengatakan tiga posko siaga dibentuk untuk menghadapi Idul Fitri 1439 Hijriah dan petugas tidak diliburkan karena harus mengawasi kondisi kelistrikan pelanggan.
 
"Tiga posko siaga kita siapkan untuk melayani pelanggan dan mengatasi gangguan atau keluhan kelistrikan selama arus mudik berlangsung," katanya.
 
Agar listrik aman dan menyala selama Idul Fitri, diharap dukungan masyarakat untuk bersama menjaga aset PLN berupa travo, tiang, kabel, dan lainnya dari gangguan penyebab pemadaman.
 
Dia mengatakan persiapan lain menyambut Lebaran, sebelum masuk Ramadhan sudah dilakukan kegiatan pemeliharaan intensif jaringan di sejumlah daerah rawan sebagai bentuk meningkatkan kesiagaan.
 
"Pemeliharaan jaringan sudah kita tingkatkan sebelum Ramadhan agar selama berpuasa dan Lebaran masyarakat tidak mengalami gangguan listrik," sebutnya.
 
PLN mengimbau bagi warga akan mudik ke kampung halaman agar teliti dengan peralatan listrik terpasang sebelum meninggalkan rumah kosong, untuk menghindari musibah kebakaran.
 
Warga sebelum pergi mudik agar periksa lagi permasalahan listrik di rumah, dan jika ada kendala ampere rendah, dapat menambah daya karena menyambut Lebaran ini diberi diskon 50 persen.