MENU TUTUP

Serda Boby Rahman Datangi Masyarakat di Jalan Tenaga RT 01

Sabtu, 25 Juni 2022 | 12:11:40 WIB
Serda Boby Rahman Datangi Masyarakat di Jalan Tenaga RT 01
DUMAI (MR) - Kodim 0320/Dumai melalui Babinsa Koramil-01 Kelurahan Dumai Kota Kecamatan Dumai Kota Serda Boby Rahman.
 
Sabtu, (25/6), ia melakukan giat sosialisasi pencegahan Covid-19 kepada masyarakat di sekitaran Jalan Tenaga RT 01.
 
Disini, Serda Boby Rahman mengingatkan kembali kepada masyarakat agar selalu menjalankan pola hidup sehat dan selalu menerapkan protokol kesehatan 3M.
 
"Protokol Kesehatan dan menjalankan 3 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak) harus terus kita lakukan, hal ini demi mencegah penyebaran virus Covid-19, saya harap masyarakat jangan lengah," Jelasnya.
 
Serda Boby Rahman juga meminta kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi agar segera melaksanakannya, karena Vaksinasi adalah salah satu cara untuk mencegah penyerangan virus Covid-19 ke tubuh kita.
 
Salah satunya yaitu dengan mendatangi Fasilitas Kesehatan terdekat atau bisa juga datang ke Poskes Kodim 0320/Dumai
 
"Salah satu cara untuk mencegah penyerangan virus Covid-19 ke tubuh kita adalah dengan cara melakukan vaksinasi, oleh sebab itu, kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi atau pun yang baru melakukan vaksinasi tapi belum lengkap, ayo lakukan," Tuturnya.

Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

DP2KBP3A Inhil Ajak Masyarakat Mengenali Tujuan dan Manfaat Program Keluarga Berencana

2

Kacab Dinas Wilayah II Buka FLS2N jenjang SMA Kota Dumai

3

Perlunya Edukasi Ilmu Jurnalistik ke Sekolah SMA di Dumai

4

LAZ MHC, 13 Tahun Berkhidmat di Kota Dumai

5

Di Hari Jum'at Yang Penuh Keberkahan, Polres Inhil Salurkan Sembako Ke Panti Asuhan Puri Kasih