Daerah

Anggota Kodim 0320/Dumai Budidaya Ikan Air Tawar

DUMAI (MR) - Dalam pembinaan Ketahanan pangan Anggota Kodim 0320/Dumai Melalui Batihpuanter Serma Riadi Sebiring, Anggota Stafter Kodim 0320/Dumai melaksanakan pembudidayaan ikan air tawar, yang terdiri dari ikan Paten, ikan lele dan ikan Nila dengan ukuran Kolam 3×4 meter sebanyak 4 kolam yang terletak di halaman belakang Kodim 0320/Dumai.
 
Pembudidayaa Ikan paten, lele dan Ikan Nila inu bukan tanpa alasan. Ikan-ikan inu merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang mempunyai nilai gizi dan nilai jual yang sangat menjanjikan dan pemeliharaannya pun sangat sederhana.
 
Serta lahan yang dibutuhkan tidaklah perlu lahan yang luas ikan ini juga akan tetap hidup asalkan ketersedian air tercukupi, hal ini diungkap langsung oleh Riadi.
 
"Lahan yang digunakan tidak perlu terlalu luas, asal ketersediaan air dan perawatan yang baik untuk mendukung budidaya ini," Ujar Riadi.
 
Budidaya ikan air tawar tidak hanya dilakukan di masyarakat saja, akan tetapi seorang prajuritpun harus dapat memperdayakan lahan yang ada, salah satunya dengan membudidayakan ikan air tawar supaya membantu meningkatkan perekonomian serta dapat menambah protein secara mandiri.
 
"Dengan budidaya ikan air tawar juga bisa meningkatkan kesejahteraan Anggota Kodim 0320/Dumai dan keluarga," kata Riadi
 
Ia juga berharap agar masyarkat  setempat bisa mencontohi kegiatan ini agar ketahanan Pangan di wilayah Kota Dumai tetap terjaga dengan baik dan masyarakat bisa termotivasi untuk membudidayakan ikan air tawar dengan memanfaatkan sumber daya alam yang ada.
 
"Ketahanan pangan memang menjadi salah satu pioritas Pemerintah saat ini, akan tetapi ketahanan keluarga juga menjadi hal yang sangat tidak boleh kita kesampingkan," sampainya. (red/Rls)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan