Riau

Tinjau Karhutla, Polsek Mandau Gelar Trabas Motor Trail

DURI  (MR) - Polsek Mandau menggelar Giat Trabas Motor Trail dalam rangka melaksanakan Patroli meninjau Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) sekaligus mensosialisasikan kepada masyarakat yang ada diwilayah Kecamatan Mandau serta Bathin Solapan akibat negatif dari karhutla terhadap kesehatan.

Gita Trabas Motor Trail Polsek Mandau ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Mandau Kompol. Arvin Hariyadi, Sik didampingi oleh Wakapolsek Mandau AKP. Ali Suhud, Kanit Reskrim IPTU. Firman Fadhila dan diikuti oleh 12 Personil Polsek Mandau.

“Kegiatan ini kita gelar bertujuan untuk meninjau dan mensosialisasikan tentang bahaya Karhutla pada kesehatan karena itu kita juga menghimbau agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar,” kata Kapolsek Mandau Kompol. Arvin Hariyadi, Sik Sabtu (3/8/19) kepada sejumlah wartawan.

Ditambahkan Kompol Arvin, Sesuai dengan Undang-undang No. 41 Tahun 1999 tentang Kehutanan Pasal 50 ayat (3) huruf d Setiap orang dilarang membakar hutan maupun lahan, lalu Pasal 78 ayat (3) yang berbunyi Barang siapa dengan sengaja melanggar ketentuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 50 ayat (3) huruf d, diancam dengan pidana penjara paling lama 15 (lima belas) tahun dan denda paling banyak Rp.5.000.000.000,00 (lima milyar rupiah).

“Lalu Pasal 78 ayat (4) : Barang siapa karena kelalaiannya melanggar ketentuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 50 ayat (3) huruf d, diancam dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan denda paling banyak Rp. 1.500.000.000,00 (satu milyar lima ratus juta rupiah),” terangnya.

Kapolsek Mandau Kompol. Arvin Hariyadi, Sik menuturkan kegiatan Patroli Karhutla ini kita mulai dari daerah rawan terjadinya Karlahut seperti di Simpang Tegar Kelurahan, Pematang Pudu Kecamatan Mandau, Simpang Jurong Desa Buluh Manis Kecamatan Bathin Solapan dan ke Simpang Ampuh Dusun Cucut Desa Buluh Manis.

“Setelah selesai menggelar Giat Trabas Motor Trail Polsek Mandau ini kita langsung kembali ke Mako Polsek Mandau,” tandasnya.(AS)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan