Daerah

Polres Rohil Berikan Layanan Kesehatan Bagi Penumpang Bus

TANAHPUTIH (MR) - Polres Rohil melakukan langkah antisipasi penyebaran Virus Covid-19 atau Corona dengan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap penumpang Bus yang melintas di Depan Mapolres Rohil yang dipimpin  Kapolres Rohil AKBP Muhammad Mustofa,MH.

Selain melakukan pemeriksaan terhadap penumpang Bus,Kapolres juga melakukan penyemprotan bus dengan cairan desinfektan dalam antisipasi penyebaran penyakit virus corona di depan Mapolres Rohil,Selasa (24/03) Pukul 10.00 WIB di Jalan Lintas Riau-Sumut.

Demikian di Ungkapkan Kapolres Rohil AKBP Muhammad Mustofa,MH melalui Kabag Humas Polres Rohil AKP Juliandi,SH yang di konfirmasi melalui pesan Whatt Shapp,Selasa.(24/03).

"Ya,pada pukul 10.00 Wib bertempat di depan Mapolres Rokan Hilir,Kita telah melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi penumpang bus sekaligus melakukan penyemprotan cairan desinfektan bagi bus yang melakukan perjalanan keluar kota dalam rangka antisipasi penyebaran penyakit virus corona di lingkungan Mapokres Rohil,giat ini dipimpin langsung Kapolres,"Terang Juliandi.

Kegiatan ini,sambung Juliandi lagi juga dihadiri oleh Wakapolres Kompol James I.S.Rajagukguk,SIK,MH,beserta Para Kabag,Kasat,Kapolsek Tanah Putih beserta anggota serta Dinas Perhubungan,Kepala Puskesmas Sedinginan beserta staf,Camat Tanah Putih beserta staf dan Personil Polres Rohil."Terangnya.

"Adapun kegiatan yang dilakukan diantaranya,pertama memberhentikan setiap bus penumpang yang datang dari dan dalam Rohil,kedua melakukan pemeriksaan kesehatan berupa pengukuran suhu tubuh dengan menggunakan termometer infra  kepada setiap penumpang bus,ketiga memberikan penyuluhan kesehatan kepada para penumpang bus beserta supir bus dan terakhir melakukan penyemprotan desinfektan kepada setiap bus,alhamdulillah selama pelaksanaannya berjalan aman dan terkendali.."Papar Juliandi.

Mantan Kasat Narkoba ini berharap kegiatan ini sebagai upaya mencegah sekaligus sebagai langkah antisipasi penyebaran virus corona yang sangat membahaya jiwa semua,sebab jika sudah tertular maka akan membahayakan orang di sekitarnya,oleh sebab itu Juliandi mengajak seluruh masyarakat untuk bisa mengurangi aktifitas di luar rumah dan berkumpul yang tidak perlu sebab akan membahayakan diri sendiri dan keluarga,oleh sebab itu sayangi diri anda keluarga anda."Paparnya.

Juliandi juga menambahkan sesuai amanat Kapolri yang di teruskan Kapolda Riau dengan melakukan kegiatan patroli skala besar yang dilaksanakan oleh seluruh jajaran yang merupakan action nyata untuk bisa memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19 di masyarakat.

“Kita juga menggelar patroli skala besar malam hari,hal ini untuk menjaga keselamatan masyarakat di Riau umumnya Rohil Khusunya,upaya dan tindakan nyata ini dilakukan untuk bisa memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19,Bagi Kami keselamatan masyarakat adalah hal yang utama, oleh karenanya mari kita dukung secara bersama sama,agar kita semua terhindar virus corona ini."Pungkasnya.(eka).




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan