Riau

Setahun Berdiri, FAPTEKAL Dumai Adakan Syukuran

DUMAI (MR) - Forum Aksi Peduli Tenaga Kerja Lokal Dumai (Faptekal), Rabu (29/7), mengadakan syukuran untuk menyambut hari ulang tahun yang pertama di sekretariatnya di jalan Bukit Datuk, tepatnya di kolam renang ceria Dumai.

Dalam acara syukuran ini, Fap Tekal Dumai juga turut menggundang ketua Kadin kota Dumai Zulfan Ismaini, kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kota Dumai yang diwakili kabid penempatan fadli, anggota DPRD Kota Dumai komisi III H.Muhammad Al Ichwan S. Sos dan segenap anggota Fap Tekal Dumai.

Pada kesempatan ini, Ismunandar yang biasa dipanggil Ngah Nandar selaku ketua mengatakan bahwa, Faptekal siap memperjuangkan hak-hak tenaga kerja lokal khususnya Kota Dumai.

Kepala Dinaskertrans Kota Dumai yang diwakili kabid penempatan fadli pada sesi acara diskusi mengutarakan bahwa, program yang diperjuangkan oleh Faptekal akan bisa direalisasikan pada tahun 2021 mendatang di antaranya pelatihan AK3 umum, selain itu Dinaskertrans dumai juga akan mengadakan pelatihan di rumah terampil yang ada di Kota Dumai.

"Kita akan melakukan pelatihan welder dan mesin bubut di rumah terampil sungai sembilan, kalau rumah terampil yang di bukit kapur otomotif roda 2 dan roda 4, kita juga ada program padat karya produktif, kita akan membina usaha UKM," ungkapnya.
 
Mewakili DPRD Kota Dumai, H.Muhammad Al Ichwan selaku anggota komisi III turut menyampaikan dukungannya kepada Faptekal.

"Setiap kegiatan yang dilakukan demi kepentingan masyarakat, maka kami siap mendukung, semoga kedepan kita semua bisa menjadi lebih baik," Ujarnya.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan