Riau

Kepala Bea Cukai Tembilahan Akui Ada 'Kapal Siluman' di Reteh

Kepala KPPBC TMP C Tembilahan, Agung Widodo saat menyampaikan pemaparannya di hadapan sejumlah awak media

TEMBILAHAN (MR) - Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean (TMP) C Tembilahan, Agung Widodo mengakui ada kapal yang diduga kuat membawa barang ilegal di daerah Kecamatan Reteh.

Pernyataan tersebut dilontarkannya di hadapan sejumlah awak media usai pelaksanaan pemusnahan barang yang menjadi milik negara di Halaman KPPBC Jalan Jendral Sudirman Tembilahan, Rabu (29/11/2017).

Dan diakuinya juga, kapal yang dijuluki sebagai 'Kapal Siluman' tersebut cukup sulit untuk ditaklukkan petugas.

"Informasi anggota kita, sudah ada 6 buah kapal berkekuatan mesin yang sangat cepat itu, jadi kalau kejar-kejaran di laut, kita kalah cepat,'' kata Agung Widodo.

Menurutnya, kesulitan anggota mengejar kapal saat beroperasi dikarenakan kapal itu sudah menggunakan peralatan canggih sehingga sulit untuk dikejar.

Meski begitu, pihak KPPBC TMP C Tembilahan tetap berupaya melakukan tindakan cerdasnya.

''Yang jelas kita akan segera aktifkan pos-pos kita yang sudah lama rusak dan tidak beroperasi. Selain itu, kita juga akan surati Kementrian Perhubungan agar ada batasan kapasitas kapal yang boleh beroperasi di perairan sini,'' ujarnya.

Sebagaimana diketahui, pada hari Selasa (28/11) Nelayan di Kecamatan Reteh melakukan demo di Kantor Polsek Reteh. Mereka meminta agar aparat keamanan bisa mengamankan sebuah kapal yang diduga membawa rokok ilegal.

Bahkan massa menilai, keberadaan kapal yang hanya beroperasi di malam hari itu sudah mengganggu para nelayan saat menangkap ikan, apalagi seorang nelayan diketahui tewas beberapa waktu lalu diduga karena ditabrak oleh kapal tersebut.

"Sayapun merasakan keresahan para nelayan, karena apabila kapal yang dimaksud beroperasi, menimbulkan gelombang yang cukup besar sehingga sangat membahayakan nelayan yang mencari nafkah menggunakan sampan-sampan kecil," pungkasnya.***(mir)

 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan