Nasional

Ketika Anak Bernama Akar Menangis di Depan Jokowi...

Presiden Joko Widodo saat membagi-bagikan sepeda dan boneka Asian Games 2018 kepada 300-an anak-anak di halaman tengah Istana Presiden, Jakarta, Jumat (20/7/2018).(Fabian Januarius Kuwado) Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Saat Anak B
JAKARTA (MR) - Seorang anak tiba-tiba menangis di depan Presiden Joko Widodo dalam sebuah acara di Istana Kepresidenan. Presiden pun meminta anak itu untuk maju ke hadapannya. Tangisannya berhenti seketika. Momen itu terjadi di halaman tengah Istana Kepresiden, Jakarta, Jumat (20/7/2018) sore. 
 
Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) mengundang sekitar 300 anak dari sejumlah sekolah di Jakarta untuk bermain, bernyanyi dan menonton film bersama bersama Presiden. Acara itu sendiri dihelat dalam rangka menyosialisasikan lagu bagi anak di Indonesia. Pada saat Jokowi sedang memberikan kuis kecil-kecilan berhadiah boneka ikon Asian Games 2018 dan sepeda, perhatiannya tertuju pada seorang anak yang berada di barisan depan. "Ini yang menangis kenapa ya?" tanya Jokowi. 
 
Salah seorang pendamping kemudian menghampiri anak itu untuk menenangkannya. "Karena enggak dapat sepeda apa ya?" tanya Jokowi. Ia kemudian meminta sang anak untuk maju ke hadapannya. "Coba maju ke sini," pinta Jokowi. Tiba-tiba, sang anak berhenti menangis. Ia kemudian berjalan maju ke depan Jokowi. 
 
"Kamu namanya siapa?" tanya Jokowi. "Akar," jawab sang anak. Jokowi akhirnya mengetahui bahwa Akar menangis lantaran sudah berulang kali mengacungkan jarinya setelah Jokowi bertanya. Namun, upayanya tersebut selalu luput dari perhatian Jokowi. Baca juga: Jokowi Nyanyi 'Heli...Guk, Guk, Guk...', Anak-anak pun Tertawa Jokowi kemudian bertanya kepada Akar. "Indonesia memiliki 17.000 pulau. 
 
Sebutkan dua saja nama pulau yang kita miliki, Akar bisa?" Dengan lantang, Akar menjawab, "Pulau Rinca, Pulau Komodo." Jokowi dan anak-anak yang hadir langsung bertepuk tangan. Jokowi bertanya lagi, "pilih sepeda atau pilih boneka?" Akar rupanya lebih memilih diberikan hadiah boneka Asian Games 2018.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan