Riau

Masyarakat Bangkinang dan Bangkinang Kota Terima 1.400 Sertifikat Tanah

BANGKINANG (MR) - Plt Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto menyerahkan 1.400 sertifikat tanah masyarakat untuk dua kecamatan, Bangkinang dan Bangkinang Kota, di Lapangan Pelajar Bangkinang, Kamis (24/1/2019).
 
Penyerahan sertifikat ini dilakukan pada acara penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
 
Ini adalah untuk tahap pertama dari target 18.000 sertifikat tanah yang akan dibagikan kepada masyarakat. Sebanyak 1.400 sertifikat tanah rakyat yang berada di dua kecamatan ini terdiri dari empat desa/kelurahan, yakni Desa Pasir Sialang,  Desa Kumantan, Kelurahan Langgini, dan Bangkinang. 
 
Catur Sugeng Susanto menyampaikan bahwa dengan telah diterimanya sertifikat ini merupakan pengakuan atas kepemilikan secara sah atas tanah masyarakat. "Pergunakanlah dengan sebaik-baiknya untuk kesejahteraan masyarakat," ujarnya.  
 
Dia mengatakan, jika rakyat senang pemerintah juga akan senang. "Pemkab Kampar terus berupaya untuk menjalankan program pembangunan bagi kesejahteraan masyarakat," kata Catur.
 
Dia menambahkan, program ini adalah program strategis nasional yang akan berkelanjutan. "Pemkab Kampar terus mendukung penuh terhadap program kerakyatan ini," ujarnya. 
 
Sertifikat hendaknya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, jangan malah digunakan untuk hal-hal yang tidak bermanfaat. "Masih banyak lahan masyarakat yang sampai saat ini belum memilki sertifikat," kata Catur.
 
Catur mengapresiasi kinerja BPN Kampar atas keseriusan dan kesungguhan menjalankan program nasional bagi masyarakat ini. "Terima kasih BPN atas kinerjanya," ujarnya. 
 
Sementara itu, Plh Kepala Kantor Pertanahan Kampar Abdul Azis menjelaskan bahwa ini sejalan dengan program Kenterian Agraria, yang menargetkan sebanyak 18.000 sertifikat di Kampar dan yang telah diterbitkan sertifikatnya sebanyak 15.250. 
 
Penyerahannya akan dilakukan secara bertahap. "Pagi ini kita serahkan sebanyak 1.400 sertifikat program pendataan tahun 2018," kata Abdul Azis.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan