Politik

Popularitas Prabowo Menguntungkan Caleg Gerindra di Riau

Prabowo Subianto

PEKANBARU (MR) - Pencalonan Prabowo Subianto yang merupakan ketua umum partai Gerindra sebagai calon presiden diakui menguntungkan partai Gerindra dan para Calegnya di Riau.

Wakil Ketua DPD Gerindra Riau, Taufik Arrahman, menyebutkan bahwa popularitas Prabowo membantu kader dan Caleg Gerindra untuk memenangkan kontestasi Pilpres dan Pileg yang bersamaan tersebut.

"Kita tak memungkiri bahwa popularitas pak Prabowo juga menguntungkan kader partai yang menjadi Caleg. Untung dalam artian kita tahu bahwa hasil survei di Riau Prabowo - Sandi tinggi. Nah ini juga dari hasil kita turun ke masyarakat, Caleg bisa lebih meyakinkan masyarakat jadinya," kata Taufik, Ahad (27/1/2019).

Anggota DPRD Riau ini menambahkan, untuk lebih populer, Caleg Gerindra biasanya akan memasang baliho atau spanduk dengan ikut menyertakan gambar Prabowo.

"Jadi masyarakat tahunya kami ini ya teman Prabowo, dan juga meyakinkan masyarakat akan memilih Caleg Gerindra," cakapnya. (Cakaplah)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan