Politik

Caleg Demokrat Diimbau Sosialisasikan 14 Poin Prioritas Partai

PEKANBARU (MR) - Ketua DPD Demokrat Riau, Asri Auzar himbau seluruh Caleg Demokrat se-Riau untuk mensosialisasikan 14 poin prioritas dalam menghadapi Pemilu 2019 yang dikemukakan Ketua Umum DPP Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono. 

"Ketua umum sudah menyampaikan 14 poin prioritas dan mesti disampaikan ke masyarakat. Dalam artian unjuk suara, ini loh Demokrat, ini loh misi Demokrat," kata Asri Auzar kepada wartawan, Kamis (07/02/19).

Anggota DPRD Riau ini menjelaskan, tidak semua partai punya program prioritas. Dengan adanya program tersebut diharapkan masyarakat semakin memantapkan diri untuk memilih Partai Demokrat pada Pileg.

"14 poin ini sudah dijalankan Demokrat dari zaman Pak SBY masih memerintah sebagai presiden dulu, termasuk di dalamnya bidik misi dan lainnya. Makanya wajib disampaikan pada masyarakat," ungkapnya.

Adapun 14 poin prioritas yang dimaksud yakni, Menciptakan lebih banyak lapangan kerja termasuk untuk milenial dan perempuan serta batasi tenaga kerja asing.

Kelola keuangan dan tingkatkan pelayanan BPJS dengan mengutamakan golongan kurang mampu, Berikan subsidi listrik untuk golongan kurang mampu dan sediakan secara cukup BBM premium.

Pertahankan subsidi pupuk untuk petani, Stop impor pangan ketika musim panen, Tingkatkan gaji pegawai, termasuk Guru, TNI-Polri dan pensiunan agar memiliki daya beli yang baik.

Longgarkan pajak, termasuk dunia ssaha agar bisa tumbuh baik dan bisa tingkatkan upah buruh, Bantu dan lindungi UMKM, termasuk pedagang kecil dan angkutan kota.

Angkat secara bertahap guru dan pegawai honorer dan tingkatkan kesejahteraan perangkat desa, Kontrol dan batasi utang pemerintah dan BUMN agar tak bebani anak cucu.

Lanjutkan pembangunan infrastruktur, termasuk Infrastruktur perdesaan, sesuai kemampuan keungan negara, Berikan perlindungan hukum kepada rakyat secara adil dan jamin kebebasan berbicara termasuk kemerdekaan pers.

Jaga kebhinekaan dan kerukunan antar identitas (SARA) dan cegah perpecahan bangsa, Lanjutkan dan tingkatkan program pro rakyat SBY, seperti BOS, Bidik Misi, BPJS, Bantuan Lansia, Disabilitas & Bencana, PKH, Raskin, BLT/BLSM, KUR, PNPM dan lain-lain, untuk kurangi kemiskinan dan kesenjangan sosial. 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan