Riau

DPPPA Bengkalis Gelar Sosialisasi Penerapan Sekolah Ramah Anak di Pinggir

PINGGIR (MR) - Guna menciptakan sekolah yang ramah, aman, bersih, dan tertib, serta demi terwujudnya Kabupaten Bengkalis yang layak anak, Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Bengkalis pada Selasa 30 April 2019 menggelar kegiatan Sosialisasi Penerapan Sekolah Ramah Anak di wilayah Kecamatan Pinggir.
 
Kegiatan sosialisasi penerapan sekolah ramah anak yang digelar diruangan pertemuan Kantor Korwil Pendidikan Kecamatan Pinggir tersebut, dihadiri oleh perwakilan tenaga pendidik, tenaga kependidikan, pengawai satuan pendidikan dan juga perwakilan siswa/i yang ada di wilayah Kecamatan Pinggir.
 
Kepala Dinas PPPA Kabupaten Bengkalis, H Drs.Mustafa MM, melalui Kabid Pemenuhan Hak dan Perlindungan Anak, Wasiah, dan disampaikan oleh Ketua Panitia kegiatan sosialisasi, Dewi Humairah mengatakan melalui kegiatan sosialisasi sekolah ramah anak, kita berharap dapat terciptanya sekolah-sekolah yang ramah, aman, bersih, tertib.
 
Selain menyampaikan sasaran kegiatan, pihak Panitia juga menyampaikan bahwa acara tersebut dibuka secara resmi oleh Kadis PPPA Kabupaten Bengkalis H.Drs.Mustafa MM yang diwakili oleh Ibu Imelda Spd,Mpd,Msi, selaku perwakilan dari DPPPA Kabupaten Bengkalis.
 
Yang menjadi narasumber dikegiatan tersebut adalah Dra.Elvi Hendrani, selaku asisten deputi pemenuhan hak anak atas pendidikan kreatifitas dan budaya, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia. Dan Dra.Risnawati Apt, yang merupakan Kabid perlindungan tumbuh kembang anak Dinas PPPA Propinsi Riau.
 
Selain dihadiri oleh para pemangku kepentingan dunia pendidikan se-Kecamatan Pinggir, kegiatan tersebut juga diikuti oleh pihak Forum Anak Kecamatan Pinggir, dan Tim Pendamping Pelayanan Perempuan dan Anak Kabupaten Bengkalis, Refri.
 
Penulis: Erwin




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan