Riau

M.Zalal Kukuhkan APSI Pelalawan, Minta Peran Pengawas Lebih Dalam Peningkatan

PANGKALANKERINCI (MR) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pelalawan, Riau, menghadiri pengukuhan Pengurus Asosiasi Pengawas Sekolah Indonesia (APSI) Kabupaten Pelalawan, masa bakti 2018 - 2023 bertempat di Aula SDN 012 Kuala Terusan, Pangkalan Kerinc, Rabu, 9 Oktober 2019 yang lalu.

APSI merupakan organisasi profesi pengawas sekolah dan madrasah Indonesia yang beranggotakan pengawas sekolah dan madrasah yang berstatus pegawai negeri sipil.

Diawal sambutan, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pelalawan M Zalal menyampaikan bahwa APSI merupakan organisasi profesi pengawas sekolah dan madrasah Indonesia yang berstatus pegawai negeri sipil.

ujarnya. 

Zalal juga mengucapkan selamat bekerja kepada pengurus APSI Kabupaten Pelalawan yang baru saja dikukuhkan. 

"Saya mengharapkan agar pengurus terpilih dapat menjalankan amanah yang telah dipercayakan anggota APSI," ujarnya.

Disamping itu Ia juga berpesan, agar APSI dapat lebih berperan dalam upaya peningkatan kualitas layanan pendidikan di Kabupaten Pelalawan. 

"Tingkatkan kapasitas kompetensi dan profesionalitas kerja, mengingat perkembangan teknologi sangat pesat. Jangan sampai ketinggalan informasi dari kepala sekolah dan guru," ucap Zalal lagi 

Menanggapi sambutan tersebut, Ketua APSI Edi Pujianto menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan beserta jajarannya yang telah berkenan hadir.

"Terimakasih pak Kadis yang telah berkenan hadir, dan kami berharap kedepannya apa yang menjadi arahan dan petunjuk dapat diimplementasikan para pengawas," ujarnya.

Kata dia APSI mempunyai visi membangun pengawas sekolah dan madrasah secara profesional, berintegritas dan berkarakter, bermartabat juga sejahtera. Juga akan berupaya menjalankan peran dan fungsi untuk peningkatan mutu Pendidikan di Kabupaten Pelalawan.

"Jalankan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan pegang teguh kode etik pengawas. Bekerjalah dengan  dilandasi rasa keikhlasan juga disertai semangat ibadah," harapnya.

Dijelaskannya lagi, tugas kepengawasan seperti yang tertuang dalam permendikbud No. 143 / 2014, mempunyai tugas pokok berupa pengawasan akademik yang berkenaan dengan pembinaan, pemantauan, penilaian, dan pembimbingan serta pelatihan profesional guru pada aspek kompetensi guru maupun tugas pokok guru. 

Kemudian, pengawasan manajerial yang meliputi kegiatan pembinaan, pemantauan, penilaian, serta pembimbingan dan pelatihan profesional kepala sekolah dan tenaga kependidikan lain pada aspek pengelolaan dan administrasi sekolah yang terkait langsung dengan peningkatan efisiensi juga efektivitas sekolah dalam mendukung terlaksananya proses pembelajaran.  

"Jadi harus dipahami tugas dan fungsi pengawas merupakan aspek kompetensi guru maupun tugas pokok guru. Disamping itu juga merupakan peningkatan efisiensi juga efektivitas sekolah dalam mendukung terlaksananya proses pembelajaran," ucapnya.

Inilah nama Pengurus APSI Kabupaten Pelalawan Masa Bakti 2018-2023.

Sebagai Ketua dijabat Edi Pujianto, M.Pd. Wakil Ketua 1 Kubro S.Pd. Wakil Ketua 2 Hj. Faridayati M.Pd. Untuk Sekretaris 1 H Sudirman S.Pd, Sekretaris 2 Warsono S.Pd. M.Si, Sedangkan Bendahara 1 adalah Hj. Yusnidar, S.Pd. Bendahara 2 Hj. Yuli Farida, S.Pd dan Bendahara 3 Hj. Sasmiati, S.Pdi.

"Kepengurusan ini dibantu enam bidang seksi serta dewan kehormatan APSI," kata Edi mengakhiri. (Ton) 




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan