Daerah

A2K3 Komisariat Dumai Rayakan Hari Jadinya Di Gedung Pendopo

Pengurus A2K3 Komisariat Dumai bersama undangan

DUMAI (MR) - Seiring berjalannya waktu, keberadaan Asosiasi Ahli Keselamatan dan Kesehatan Kerja (A2K3) Komisariat Dumai telah berumur 1 (satu) tahun di Kota Dumai. Tepatnya tanggal 14 Oktober 2019.

Dalam rangka memperingati hari jadinya, pengurus A2K3 Komisariat Dumai menggelar syukuran di Balai Sri Bunga Tanjung, Selasa kemarin.

Ketua Panitia Pelaksana, Joel Hendri dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah berkerja kerasa hingga terlaksananya Anniversary A2K3 Komisariat Dumai.

Tak lupa, Ia juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak yang telah mengirimkan ucapan papan bunga Selamat Ulang Tahun kepada A2K3 Komisariat Dumai serta Media monitorriau.com dan Dumai Dokumentasi yang selalu setia update kegiatan A2K3 Komisariat Dumai.

"Dalam kurun waktu 1 tahun berjalan, A2K3 Komisariat Dumai telah menyelenggarakan kegiatan sebanyak 13 kegiatan/event dengan rincian: Seminar K3 sebanyak 2 kali, Kegiatan Amal ke Panti Asuhan sebanyak 2 kali, Sosialisasi APAR dan Penanggulangan Kebakaran sebanyak 3 kali, Pelatihan dan Sertifikasi sebanyak 4 kali, Lomba Fire sebanyak satu kali dan Training Awarness satu kali," ungkap Joel seraya menyatakan, Adapun sumber dana yang digunakan dalam acara HUT Ke-1 ini diperoleh dari uang kas A2K3 Komisariat Dumai.

Hal senada juga disampaikan Ketua A2K3 Komisariat Dumai, Hamdan. Ia mengucapkan terima kasih kepada panitia Pelaksana sehingga acara ini dapat dilaksanakan dan juga kepada tamu undangan yang telah sudi hadir menyemarakkan Hari Jadi A2K3.

"Saya berharap A2K3 Komisariat Dumai dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Dumai khususnya dalam menerapkan K3 di Kota Dumai serta melaksanakan Pelatihan dan Sertifikasi dalam rangka meningkatkan daya saing serta menambah skill maupun kompetensi Putra/Putri Kota Dumai dengan mengikuti Pelatihan yang diadakan A2K3 Komisariat Dumai," harapnya.

Sementara, Pengawas Ketenagakerjaan Provinsi Riau, Tety Susanti menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Panitia Pelaksana dalam hal ini A2K3 Komisariat Dumai yang telah menyelenggarakan acara ini dengan meriah.

Menurutnya, keberadaan A2K3 Komisariat Dumai sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat Kota Dumai antara lain dibidang K3 Kebakaran mengingat Kota Dumai banyak industri sehingga diperlukan personil Kebakaran yang mempunyai sertifikat dan lisensi Kemnaker.

"A2K3 Komisariat Dumai mempunyai pengurus dan anggota yang kompeten dibidang tersebut, termasuk Ketua A2K3 Komisariat Dumai merupakan salah satu personil K3 Kebakaran pensiunan dari Chevron Dumai. Oleh sebab itu, jika perusahaan di Kota Dumai memerlukan informasi dan personil bisa menghubungi pengurus A2K3 Komisariat Dumai," tutupnya.

Kegiatan tersebut ditutup dengan pengumuman hasil lomba Fire Fighting Combate. Juara I dari PT. Pertamina RU Dumai Team I, Juara II dari PT. Pertamina RU Dumai Team II, Juara III dari Masyarakat Peduli Api (MPA), Harapan I dari PT. Nagamas Palm Oil Lestari, dan Harapan II dari PT. Inti Benua Perkasatama.

Diakhir sesi acara, dilanjutkan dengan Pemotongan Tumpeng oleh Ketua A2K3 Komisariat Dumai bersama pengurus dan anggota A2K3 Komisariat Dumai dan dilanjutkan sesi foto bersama dengan tamu undangan.

Hadir dalam kegiatan tersebut, UPT. Pengawasan Ketenagakerjaan Wilayah III Disnaker Trans Provinsi Riau, yang diwakili Tety Susanti selaku Pengawas Ketenagakerjaan Provinsi Riau, Disnakertrans Kota Dumai, Lurah Bukit Batrem, Polres Dumai, Polsek Dumai Timur, Kodim 0320/Dumai, Manajemen Hotel se Kota Dumai, BPJS Ketenagakerjaan, Manajemen RSUD, Manajemen Perusahaan se Kota Dumai, serta Mahasiswa/Mahasiswi STT Dumai.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan