Daerah

Kompol James : Kita Siap Berikan Rasa Aman Kepada Masyarakat Merayakan Natal Dan Tahun Baru

BANJAR XII (MR) - Kapolres Rohil AKBP Muhammad Mustofa,SIK.MH melalui Waka Polres Rohil KOMPOL James I.S Raja Gukguk, S.I.K, M.H,mengatakan Polres Rohil dengan 216 Personil di bantu istansi terkait TNI,Dinas Perhubungan Satpol PP dan Kesehatan siap memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Rohil yang akan merayakan Natal dan Tahun Baru 2020 ini.

Untuk itu dirinya mengajak seluruh masyarakat Rohil untuk bersama-sama menjaga menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif,khusus stabilitas keamanan daerah dan negara  menjelang natal dan tahun baru 2020 ini.

“Kami siap memberikan rasa aman,untuk itu Kami meminta dukungan dari seluruh masyakarat serta stakeholder yang ada, untuk sama-sama dan selalu menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan, hingga kecamatan. Sehingga tetap dalam keadaan aman dan damai menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2020 yang tinggal 2 pekan lagi.”Ucap Kompol James I.S Rajagikguk SIK,MH.usai menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka Ops Lilin Muara Takus 2019 Polres Rokan Hilir,Kamis (19/12) di halaman Mapolres Rohil Jalan Lintas Riau-Sumut Kecamatan Tanah Putih Rohil.

Operasi Lilin tahun 2019,lanjt James merupakan operasi kepolisian terpusat yang akan dilaksanakan selama 10 hari mulai dari hari Senin 23 Desember 2019 sampai dengan hari Rabu 01 Januari 2020 dengan Fokus pengamanan di Gereja,Tempat Wisata, Pusat perbelanjaan, Obyek perayaan Tahun Baru, terminal serta daerah rawan kecelakaan.

“Fokus pengamanan kita sebagaimana amanat dari Bapak Kapolri, yang utama adalah tempat ibadah, tempat wisata dan lainnya,” ujar James.

Menurut dia, pihaknya akan menempatkan sejumlah personel di setiap rumah ibadah,keramaian dan tempat yang dianggap rawan dengan terus melakukan pemantauan dengan patroli rutin keliling.

James juga mengingatkan masyarakat yang ingin mudik atau balik kampung merayakan natal dan tahun baru untuk selalu waspada,tetap jaga kesehatan dan keselamatan di jalan.

"Bagi masyarakat yang merayakan natal dan tahun baru mudik di kampung untuk selalu waspada,jaga kesehatan dan keselamatan selama di jalan,Semoga perayaan natal dan tahun baru 2020 berjalan aman,lancar dan kondusif,ini harapan kita."Pungkas Mantan Kapolsek Bangko.(eka).




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan