Hukrim

Hendak Transaksi Narkoba, Polisi Tangkap Tiga Orang di Jalan Cendrawasih Dumai

Ilustrasi, net

DUMAI (MR) - Satuan Res Narkoba Polres Dumai mengerebek tiga orang diantaranya dua pria dan satu wanita yang diduga kuat terlibat dalam serangkaian transaksi narkotika jenis sabu-sabu, di Jalan Cendrawasih RT 03 Kelurahan Laksamana Kecamatan Kota Dumai, Kamis (24/11) kemarin siang. 

Operasi penangkapan itu langsung dipimpin Kasat Narkoba AKP Tumara bersama team Opsnal Unit I Sat Narkoba Polres Dumai. Ketiga pelaku berinisial SU (32) warga Jalan Kaswari Dumai Kota, Wanita DM (35) status Ibu Rumah Tangga, IP (21) warga Jalan Berembang Kelurahan Rimba Sekampung Kecamatan Dumai Barat Kota Dumai.

Penangkapan itu dibenarkan Kapolres Dumai AKBP Donald Happy Ginting SIK MSi menyampaikan, "Benar, mereka diamanakan Sat Res Narkoba Polres Dumai tadi (Kamis kemarin red) sekira pukul 10.30Wib." Tambah Kapolres menerangkan. Dari tangan pelaku didapati barang bukti (BB) empat paket sedang diduga Narkotika bukan tanaman jenis sabu, dua paket kecil diduga Narkotika bukan tanaman jenis sabu dengan Berat Kotor keseluruhan 9,75 (sembilan koma tujuh puluh lima) Gram. Satu paket kecil diduga Narkotika dalam bentuk tanaman jenis daun ganja kering dengan Berat Kotor keseluruhan 0,23 (Nol koma dua puluh tiga) Gram. Satu unit timbangan merk Constant. Satu buah tas kulit warna coklat. Uang tunai hasil penjualan sabu senilai Rp.735.000. Informasi yang diterima trajunews.com, petugas mendapat informasi dari warga masyarakat bahwa di sebuah rumah yang beralamat Jalan Cendrawasih tepatnya dikampung dalam RT.003 Kelurahan Laksamana, Dumai Kota sering terjadi Transaksi Narkotika jenis sabu. 

Atas laporan tersebut team langsung melakukan operasi penangkapan terhadap ketiga orang pelaku, petugas datang situasi di sekitar sempat menjadi sorotan warga setempat menyaksikan dari jarak jauh. “Tadi ada polisi nangkap bandar disini, katanya barang bukti nya banyak, mereka bergerak cepat, tiga orang yang ditangkap sudah dibawa ke Polres,” ujar warga setempat. 

Saat dilakukan penangkapan ditemukan barang bukti didalam saku celana bagian kanan depan yg digunakan pelaku. Pantauan dimapolres Dumai ketiga pelaku tengah menjalani proses pemeriksaan dan  penyelidikan di ruang unit Res Narkoba Polres Dumai.*** (tnc




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan