Sosial Budaya

DPC PDI Perjuangan Kota Dumai Bagikan 5000 Masker

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Dumai, Uber Firdaus saat menyerahkan masker ke masyarakat.

DUMAI (MR) - DPC PDI Perjuangan Kota Dumai bagikan 5000 Masker di Jalan Jendral Sudirman, di depan Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Dumai, Sabtu (21/03/2020).

Kegiatan ini merupakan intruksi DPP PDI Perjuangan kepada DPD serta DPC PDI Perjuangan seluruh Indonesia. Hal ini langsung dilaksanakan oleh ketua DPC PDI Perjuangan Kota Dumai beserta jajaran untuk kedua kalinya, yang sebelumnya sudah dilaksanakan di Pelabuhan Dumai Berseri dan Pelindo.

Selain membagikan masker DPC PDI Perjuangan Kota Dumai juga membagikan brosur tata cara hidup sehat sesuai intruksi DPP PDI Perjuangan untuk bergotong royong bersama masyarakat melawan wabah virus corona.

"Masker ini kita bagikan kepada masyarakat yang lewat jalan jendral sudirman, selain masker juga kita bagikan brosur tata cara hidup sehat, ini bentuk keperdulian kita kepada masyarakat," ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Dumai, Uber Firdaus.

Lanjutnya, hal ini merupakan program DPP PDI Perjuangan agar memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat agar mengantisipasi menyebaran virus corona.

"Saat ini kita harus gerakan sosialisasi hidup bersih, cuci tangan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, serta kerabat terdekat. Saling berbagi dengan memberikan masker bagi masyarakat yang sedang dalam kondisi kurang sehat. Ini harus terus kita lakukan dan tidak boleh di sepelekan. Karena mencegah lebih baik dari pada mengobati," pungkas Uber. (*)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan