Daerah

Kadishub Imbau Masyarakat Jaga dan Rawat Fasilitas Umum Lalu Lintas

DUMAI (MR) – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai, Asnar, SP, M.Si. menghimbau dan meminta kepada seluruh masyarakat Dumai untuk bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas umum lalu lintas yang sudah dibangun, demi keselamatan masyarakat dan juga kenyamanan para pengguna jalan.

“Kami menghimbau kepada masyarakat Dumai untuk bersama-sama menjaga dan merawat fasilitas yang sudah disediakan, ini aset negara, tentunya sudah menjadi kewajiban kita untuk menjaganya bersama-sama demi keselamatan masyarakat dan pengguna jalan,” pinta Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai, Asnar, SP, M.Si.

Di tahun 2020 ini, lanjut Asnar, Dinas Perhubungan Kota Dumai sudah banyak membangun dan melakukan pemeliharaan terhadap fasilitas umum lalu lintas, seperti marka jalan, rambu – rambu lalu lintas, rambu pendahulu petunjuk jurusan (RPPJ), rambu khantilever, rambu tunggal ganda di median jalan, rambu tunggal, warning light, rambu portal, stun barrier, pengecatan median jalan, pembuatan median jalan dan lainnya.

“Pemenuhan untuk fasilitas lalu lintas lainnya ini akan terus kita tingkatkan,” ujarnya.

Asnar mengharapkan, dengan adanya peningkatan fasilitas lalu lintas, akan memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat dan pengguna jalan.

“Dengan rambu-rambu yang lengkap, tentunya akan berdampak pada peningkatan keselamatan di jalan,” tuturnya.

Terakhir Ia juga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar tetap mentaati peraturan dan mematuhi rambu – rambu lalu lintas yang ada di jalan.




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan