Riau

Pangkoarmada I bersama KRI Semarang 594 Kunjungi Kota Dumai

DUMAI (MR) - Kunjungan Panglima Komando Armada I Laksamana Muda TNI Arsyad Abdullah, S.E., M.A.P, Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut I Laksamana Pertama TNI Achmad Wibisono dan Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si dalam rangka mendukung daerah-daerah yang kekurangan oksigen dan kunjungan dilaksanakan di atas KRI Semarang 594 yang berlokasi di Pelabuhan Dermaga C Pelindo Dumai.

Menurut Panglima Komando Armada I Laksamana Muda TNI Arsyad Abdullah, S.E., M.A.P mengatakan, menghadapi situasi pandemi Covid-19 ini, TNI AL seluruh Indonesia ikut mendukung program pemerintah dalam melaksanakan kegiatan kemanusiaan.

"Mengingat tingginya penyebaran Covid-19 saat ini, sehingga membuat kelangkaan oksigen di beberapa daerah, untuk itu KRI Semarang 594 hadir untuk memenuhi kekurangan oksigen yang ada di Wilayah Barat," ucap Panglima. Jumat (20/8/2021).

Berdasarkan surat permohonan Gubernur Riau kepada Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL), maka KSAL mengarahkan KRI Semarang 594 dalam melaksanakan tugas di Kota Dumai untuk mendukung kekurangan oksigen yang ada Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis dan Pulau Rupat.

"Atas perintah KSAL, KRI Semarang saya perintahkan dari Bangka Belitung langsung menuju Kota Dumai dalam menunjang kekurangan oksigen untuk kebutuhan Rumah Sakit dan masyarakat," terang Panglima.

TNI AL juga melaksanakan Serbuan Vaksin untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi, untuk menekan peyebaran Covid-19 sehingga masyarakat yang sudah divaksin dapat membentuk kekebalan tubuhnya dan menangkal penyebaran Covid-19.

Sementara itu Gubernur Riau dalam pidatonya mengatakan, saat ini Provinsi Riau terjadi peningkatan penyebaran Covid-19, walaupun jumlah jumlah kasus aktif masih tinggi dan angka meninggal dunia naik tetapi angka kesembuhan sudah meningkat.

"Pemerintah saat ini sudah menetapkan 4 daerah menjadi Klaster 4 yakni , Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Siak dan Kabupaten Rokan Hulu dan 8 daerah yang menjadi Klaster 3 berlaku sampai Tanggal 23/8/2021," kata Gubernur.

Gubernur Riau melanjutkan, "Kita akan lihat petunjuk Presiden dari perkembangan selama PPKM level 4 ini, apakah PPKM ini dilanjutkan atau penurunan level, dari Level 4 menjadi Level 3."

Dengan adanya lonjakan Covid-19 yang lalu di Riau, maka dikuatirkan tidak terpenuhinya kebutuhan oksigen untuk masyarakat, dengan dasar inilah Gubernur Riau mengajukan permohonan ke KSAL agar KRI Semarang 594 bisa membantu mendukung kekurangan oksigen yang ada di Riau.

"Alhamdulillah pada hari ini, melalui Panglima Komando Armada I bisa membantu KRI Semarang berada di Dumai untuk mendukung kekurangan oksigen di daerah Dumai, Bengkali dan Rupat," kata Gubernur.

"Kami atas nama Pemrov Riau dan Satuan Tugas Covid-19 Provinsi Riau mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada KSAL dan Panglima Komando Armada I atas dukungannya untuk ketersediaan oksigen dan Serbuan Vaksin yang banyak manfaatnya bagi masyarakat yang ada di daerah kepulauan," tutup Gubernur.

KRI Semarang 594 disamping sebagai kapal perang juga berfungsi sebagai Kapal Rumah Sakit dalam keadaan bencana dan saat ini di fungsikan untuk mendukung kekurangan oksigen di Wilayah Barat yang dipimpin oleh Komandan Letkol Aprilianto, memiliki kemampuan menghasilkan oksigen sebanyak 72.000 Liter/hari dan memiliki ruangan isolasi sebanyak 5 orang. 

Dalam kegiatan kunjungan Panglima Komando Armada I di Kota Dumai ini, TNI AL juga mengadakan kegiatan Vaksinasi, Donor darah dan pembagian sembako untuk masyarakat. (Vanche)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan