Riau

Disdikbud Dumai Dukung DKD Dalam Melestarikan Seni Budaya ke Sekolah-sekolah

DUMAI (MR) - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Dumai, melalui Kepala Bidang Kebudayaan mengapresiasi kegiatan Festival Tari Zapin Tradisi yang dilaksanakan oleh Dewan Kesenian Daerah (DKD) Kota Dumai di aula Kodim 0320/ Dumai pada Kamis 7 Oktober 2021.
 
Kabid Kebudayaan Disdikbud Kota Dumai Norzam, S.Sos mewakili Kadisdikbud Kota Dumai mengatakan, Disdikbud Kota Dumai sangat mengapresiasi kegiatan festival yang diadakan oleh DKD Kota Dumai, karena dengan festival itu mengingatkan generasi muda bahwa betapa kayanya budaya Melayu di Riau khususnya di Kota Dumai. 
 
"Mungkin selama ini generasi muda banyak yang sibuk bermain dalam internet, khawatir kedepannya generasi muda bisa meninggalkan dan tidak mengenal kebudayaan sendiri," kata Norzam. Jumat (8/10/2021) 
 
Festival Tari Zapin tradisi yang diadakan oleh DKD Kota Dumai ini, untuk tingkat pelajar SMP sederajat se-Kota Dumai yang diikuti oleh 14 sekolah peserta.
 
Disdikbud Kota Dumai berharap, kedepannya DKD Kota Dumai bisa lebih banyak lagi mengadakan kegiatan-kegiatan seni budaya untuk melestarikan dan memajukan budaya-budaya suku etnis yang ada di Kota Dumai.
 
"DKD Kota Dumai akan berdiskusi dengan suku-suku etnis yang ada di Kota Dumai tentang Adat budaya dari masing-masing suku etnis yang ada, untuk bisa dilestarikan dan dikembangkan," kata Norzam.
 
Dengan banyaknya suku etnis yang ada di Kota Dumai, Disdikbud Kota Dumai bersama DKD Kota Dumai berharap pemerintah bisa mendukung setiap kegiatan-kegiatan untuk melestarikan seni budaya yang ada di setiap suku etnis yang ada di Kota Dumai.
 
Disdikbud Kota Dumai ini juga akan melaksanakan "Seniman Masuk Sekolah" dengan tujuan pakar seniman-seniman yang ada di DKD Kota Dumai akan turun ke sekolah-sekolah untuk berbagi ilmu kepada guru-guru seni budaya yang ada di sekolah tersebut.
 
"Dengan program "Seniman Masuk Sekolah" ini, sekolah-sekolah memiliki bibit-bibit berbakat, baik itu di bidang tarik suara, teater, tari, musik dan apapun yang menyangkut seni budaya dan menambah pengalaman dan pengetahuan guru-guru sekolah tentang seni budaya," terang Norzam. 
 
Norzam, S.Sos juga berharap, "Untuk program Seniman Masuk Sekolah ini, pihak sekolah baik itu kepala sekolah dan guru-gurunya untuk bisa saling bekerjasama dan bersinergi dengan Disdikbud dan DKD Kota Dumai untuk memajukan seni budaya di sekolah-sekolah."
 
"Dalam melaksanakan suatu pekerjaan kita tidak bisa bekerja sendiri tanpa melibatkan dan support dari orang lain," tutup Norzam.
 
Untuk kegiatan seni budaya di Kota Dumai ini, Disdikbud Kota Dumai akan mendukung dan mensupport dalam setiap pelaksanaannya, agar seni budaya yang ada di Kota Dumai ini bisa selalu dilestarikan dan dikembangkan. 
 
(Vanche)




[Ikuti Monitorriau.com Melalui Sosial Media]






Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0853-6543-3434/0812-6686-981
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Monitorriau.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan